Find Us On Social Media :

Mengapa Penghargaan Atas Kebudayaan Masyarakat Lain Harus Dilakukan?

By Khaerunisa, Senin, 2 Januari 2023 | 11:50 WIB

Ilustrasi. Mengapa penghargaan atas kebudayaan masyarakat lain harus dilakukan?

Intisari-Online.com - Mengapa penghargaan atas kebudayaan masyarakat lain harus dilakukan?

Pertanyaan "Mengapa penghargaan atas kebudayaan masyarakat lain harus dilakukan?" terdapat pada halaman 133 buku Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan kelas X.

Indonesia merupakan salah satu negara multikultural (majemuk) terbesar di dunia.

Kemajemukan Indonesia dapat dilihat dari agama, budaya, bahasa, etnis, dan adat istiadat.

Kemajemukan Indonesia tergambar dalam lambang negara Republik Indonesia, yaitu Bhinneka Tunggal Ika.

Bagaimanapun juga keragaman tradisi yang dimiliki menunjukkan bahwa kita adalah bangsa yang kaya.

Namun tak hanya itu, tradisi yang kaya tersebut pada perkembangannya bisa hidup saling berdampingan, tidak saling menafikan satu dengan lainnya.

Penghargaan terhadap kebudayaan masyarakat lain harus dilakukan, karena dengan itu hubungan masyarakat yang berbeda dapat menjadi kuat.

Bayangkan, jika satu kebudayaan merasa dirinya lebih adiluhung daripada kebudayaan lain. Atau, jika ada pemeluk agama yang menganggap ajarannya yang paling sempurna, sehingga pemeluk agama lain tidak berhak hidup di negara ini.

Jika ada klaim keunggulan budaya atau agama, sudah pasti kita tidak lagi menjadi negara yang bineka, yang kaya akan tradisi.

Keragaman di satu sisi membawa berkah, tetapi di sisi lain dapat pula menjadi bencana.

Baca Juga: Soal PPKN Kelas XII: Temukan Mengenai Dasar Hukum Perlindungan dan Penegakan Hukum!