Find Us On Social Media :

8 Peninggalan Kerajaan Mataram Islam, Simak Berikut Ini Ada Apa Saja?

By Muflika Nur Fuaddah, Selasa, 13 Desember 2022 | 08:14 WIB

(Ilustrasi) Sultan Agung dalam film yang disutradarai Hanung Bramantyo (2018)

1. Masjid Agung Gedhe Kauman

Masjid Agung Gedhe Kauman terletak di sebelah barat Alun-Alun Utara Yogyakarta, tepatnya di Kampung Kauman, Kecamatan Gondomanan.

Peninggalan Kesultanan Mataram ini dibangun pada 1773, di bawah pemerintahan Sri Sultan Hamengkubuwono I.

Masjid ini memiliki satu gedung induk sebagai tempat shalat dan maksura sebagai pengamanan raja ketika hendak shalat.

Sementara pada bagian halaman terdapat pagongan yang digunakan untuk meletakkan gong saat acara Sekaten. 

2. Keraton Kesultanan Yogyakarta

Keraton Kesultanan Yogyakarta dibangun pada 1755 Masehi.

Di depan keraton, terdapat alun-alun utara dan di barat alun-alun dapat ditemukan masjid agung.

Sedangkan di selatan keraton terdapat alun-alun selatan yang ukurannya lebih kecil dibandingkan dengan alun-alun utara.

3. Masjid Kotagede

Baca Juga: 11 Peninggalan Kerajaan Kediri, Simak Selengkapnya Berikut Ini