Find Us On Social Media :

Hati-hati, 12 Kebiasan Sehari-hari Ini Mudah Picu Depresi! (2)

By Ade Sulaeman, Minggu, 8 Mei 2016 | 14:30 WIB

Hati-hati, 12 Kebiasan Sehari-hari Ini Mudah Picu Depresi! (2)

Intisari-Online.com - Depresi biasanya disebabkan oleh faktor-faktor di luar kendali kita, seperti kematian orang yang dicintai, kehilangan pekerjaan, atau masalah keuangan. Tapi, pilihan kecil yang Anda buat setiap hari juga dapat memengaruhi suasana hati lebih dari yang Anda sadari.

Setidaknya ada 12 kebiasaaan sehari-hari yang mudah memicu depresi, yang untungnya masih memiliki solusi untuk diatasi:

7. Anda terlalu serius

Kadang, hidup memang berat tap tertawa tetap penting. Temukan beberapa cara untuk tertawa lagi. "Ada banyak penelitian yang menunjukkan manfaat tertawa terhadap kesehatan kita, termasuk kesehatan mental," kata Leonard. "Tertawa adalah obat paling cepat untuk atasi kegelisahan dan depresi."

Lakukanlah ini: Carilah humor setiap hari. Menonton acara TV yang lucu, atau menghabiskan waktu dengan teman-teman yang membuat Anda tersenyum. Anda bahkan bisa mencoba menjadi relawan dengan bekerja bersama anak-anak kecil.

8. Anda kurang tidur

"Tidur memengaruhi segala sesuatu," kata Diedra L. Clay, PsyD,  profesor dari departemen psikologi konseling dan kesehatan di Bastyr University.

"Tidur adalah cara tubuh kita beregenerasi dan tanpa itu kita akan mengalami malfungsi sistem."

Lakukanlah ini: Cobalah untuk mencari tahu mengapa Anda tidak bisa  tidur dan kemudian mengambil langkah-langkah untuk menciptakan lingkungan yang tenang.

9. Anda tidak pernah sendirian

Antara anak-anak, pekerjaan, pernikahan, dan kegiatan lainnya, Anda tidak dapat menemukan waktu untuk diri sendiri.

Leonard menekankan pentingnya menemukan waktu untuk diri sendiri, apakah itu 10 menit, satu jam, atau sehari. Tanpa meluangkan waktu untuk melakukan hal-hal untuk diri sendiri, depresi dan kecemasan akan menghantui, kata Leonard.