Find Us On Social Media :

Dari 35 Weton Jawa, Empat Weton Ini Diramalkan Bakal Jadi Bos Besar

By K. Tatik Wardayati, Minggu, 4 Desember 2022 | 16:00 WIB

Dari 35 weton Jawa, empat weton ini diramalkan bakal jadi bos besar.

Intisari-Online.com – Dari 35 weton Jawa yang terdapat dalam Primbon Jawa, empat weton ini diramalkan jadi bos besar menurut perhitungan Primbon Jawa.

Ke-35 weton Jawa tersebut memiliki karakter yang berbeda-beda sehingga menentukan prediksi bagaimana kelak kehidupan pemiliknya.

Ada beberapa weton yang memprediksi kelak pemiliknya akan menjadi orang kaya, atau pemimpin besar, atau  bos besar.

Namun, ada pula beberapa weton yang diprediksi kelak akan sengsara, selalu mendapatkan kesusahan, dan sebagainya.

Berikut ini empat weton yang diramalkan bakal jadi bos besar menurut perhitungan Primbon Jawa.

1. Selasa Pon

Menurut perhitungan Primbon Jawa, weton Selasa Pon diprediksi bakal jadi bos besar, karena memiliki kelebihan bisa bersikap tenang ketika menghadapi masalah.

Mereka yang lahir pada weton Selasa Pon memiliki sifat yang pendiam, misterius, dan sulit ditebak, maka tak heran banyak orang yang tidak mempercayainya ketika jadi pemimpin.

2. Rabu Pon

Menurut perhitungan Primbon Jawa, weton Rabu Pon bakal jadi bos besar karena selalu diberi keberkahan dan memiliki aura yang positif.

Dan ini membawa dampak yang baik bagi orang di sekitarnya.

Baca Juga: Dari 35 Weton Jawa, Lima Weton Ini Bakal Kaya Kalau Buka Bisnis Online

Namun, weton Rabu Pon memiliki kelemahan seperti sangat santai dan terkadang kurang tegas.

3. Jumat Pon

Menurut perhitungan Primbon Jawa, weton Jumat Pon diprediksi menjadi sosok bos yang besar, karena selalu mendapat keberkahan dan keberanian.

Mereka juga tidak pernah takut apapun dan memiliki sikap yang kritis, maka tak heran membuat mereka menjadi sosok pemimpin yang hebat.

4. Minggu Pon

Menurut Primbon Jawa, weton Minggu Pon memiliki watak yang teratur dan mengerjakan hal penting yang positif, maka diprediksi mereka menjadi pemimpin yang hebat.

Weton Minggu Pon juga diprediksi menjadi bos besar karena berkomitmen tinggi terhadap minat dan fokus mereka.

Weton Minggu Pon juga memberikan keberuntungan bagi orang-orang di sekitarnya.

 Baca Juga: Dari 35 Weton Jawa, Empat Weton Ini Sukses di Akhir Tahun 2022

Temukan sisi inspiratif Indonesia dengan mengungkap kembali kejeniusan Nusantara melalui topik histori, biografi dan tradisi yang hadir setiap bulannya melalui majalah Intisari. Cara berlangganan via https://bit.ly/MajalahIntisari