Find Us On Social Media :

Sepupu Ratu Elizabeth II Ini Minta Maaf pada Meghan Markle Gegara Bros ‘Rasis’

By K. Tatik Wardayati, Minggu, 23 Oktober 2022 | 12:30 WIB

Putri Michael of Kent, minta maaf pada Meghan Markle gegara bros 'rasis'.

Siapakah Putri Michael of Kent?

Putri Michael of Kent lahir sebagai Baroness Marie Christine von Reibnitz pada tahun 1945, di Sudetenland yang berpenduduk Jerman, sekarang duduk di Republik Ceko.

Melansir BBC, dia lahir tak lama sebelum akhir Perang Dunia II, ketika ayahnya menjabat sebagai mayor di SS Nazi.

Setelah pernikahan pertamanya dengan bankir Inggris Thomas Troubridge berakhir, dia menikah dengan Pangeran Michael of Kent, sepupu pertama Ratu Elizabeth II, dalam sebuah upacara sipil di Wina, Austria, pada tahun 1978.

Dia kemudian diberi gelar Yang Mulia Putri Michael of Kent, karena dia bukan keturunan kerajaan, dia tidak bisa menjadi Putri Marie Christine.

Pasangan itu memiliki dua anak, yaitu Lord Frederick Windsor dan Lady Gabriella Windsor.

Dia bekerja sebagai desainer interior, sebelum menjadi seorang penulis, yang mengkhususkan diri dalam buku-buku tentang kerajaan Eropa.

 Baca Juga: Akhiri Tradisi Selama 200 Tahun, Raja Charles III Ogah Tinggal di Istana Buckingham, Apa Alasannya?

 Baca Juga: Dianggap Bawa Kutukan, Kisah Batu Misterius pada Mahkota Kerajaan yang Akan Dipakai Raja Charles III

Temukan sisi inspiratif Indonesia dengan mengungkap kembali kejeniusan Nusantara melalui topik histori, biografi dan tradisi yang hadir setiap bulannya melalui majalah Intisari. Cara berlangganan via https://bit.ly/MajalahIntisari