Penulis
Intisari-Online.com - Ratu Elisabeth II meninggal pada 8 September 2022 lalu di usia 96 tahun.
Mendiang Ratu Elisabeth II kemudian dimakamkan di Kapel King George VI Memorial di Kastil Windsor pada Senin (19/9) waktu setempat.
Sebelum dimakamkan, jenazah Ratu Elisabeth II telah disemayamkan di Westminster Abbey selama beberapa hari.
Puluhan ribu orang pun rela mengantre berjam-jam di lokasi jenazah ratu disemayamkam, untuk memberikan penghormatan terakhir.
Salah satu yang mencuri perhatian di Westminster Abbey kala jenazah Ratu Elisabeth II disemayamkan adalah soal mahkota mewahnya.
Sebuah mahkota mewah diletakkan di peti jenazah Ratu Elizabeth II.
Itu adalah Mahkota Kekaisaran alias The Imprial State Crown, perhiasan yang melambangkan kedaulatan monarki Inggris Raya.
Bagaimana nasib sederet mahkota yang dimiliki oleh Sang Ratu juga menjadi salah satu yang mengusik rasa ingin tahu orang-orang selepas kepergian Ratu Elisabeth II.
Kepada siapa sederet mahkota yang dimiliki Ratu Elisabeth bakal diberikan.
Diketahui selama memerintah Inggris kurang lebih 70 tahun, Ratu Elizabeth II kerap menggunakan mahkota kerajaan dalam beberapa kesempatan.
Mahkota-mahkota itu terkenal begitu mewah. The Imperial State Crown, bahkan menampilkan hampir 3.000 berlian, 269 mutiara, 17 safir, dan 11 zamrud, beratnya 2,3 pon atau setara 1 kilogram lebih.
Melansir pagesix.com, Lauren Kiehna dari The Court Jeweller mengungkapkan bahwa kemungkinan besar mahkota-mahkota itu akan diteruskan sesuai dengan apa yang dilakukan para pendahulu Ratu Elisabeth II.
“Kami tidak tahu setiap detail tentang kepemilikan semua permata kerajaan, dan kemungkinan kami tidak akan mengetahui banyak informasi rinci tentang warisan mereka sekarang,” Kata Lauren.
“Kehendak kerajaan disegel, jadi kita tidak bisa melihat dokumen-dokumen itu untuk panduan," jelasnya.
Namun, ahli perhiasan tersebut mengatakan bahwa kita mungkin tidak boleh berharap untuk melihat potongan individu diberikan kepada berbagai anggota keluarga kerajaan.
Menurutnya, sangat mungkin bahwa semua mahkota hanya akan diberikan kepada satu orang yaitu raja baru.
“Saya pikir sangat mungkin Ratu mengikuti jejak neneknya, Ratu Mary, dan ibunya, Ratu Elizabeth Ibu Suri, dan mewariskan semua perhiasannya langsung kepada raja baru, Raja Charles III,” kata Kiehna.
Selain The Imperial State Crown alias Mahkota Kekaisaran yang mencuri perhatian dalam prosesi pemakaman Ratu Elisabeth II, sejumlah mahkota mewah milik kerajaan Inggris lainnya misalnya Mahkota The Grand Duchess Vladimir, Mahkota The Burmese Ruby, Mahkota Queen Mary's Fringe, dan lainnya.
The Imperial State Crown sendiri dikenal sebagai mahkota termahal dan termewah di dunia.
Selain mahkota dari Kerajaan Inggris tersebut, berikut ini sederet mahkota termahal lainnya di dunia, melansir successstory.com:
1. Mahkota Raja Bavaria
Raja pertama Bavaria sekarang dikenal sebagai Jerman, Maximilian I, memerintahkan mahkota ini terbuat dari permata paling mahal seperti safir, rubi berlian. Nilai mahkota ini lebih dari $17 juta.
Mahkota Bavaria juga dihiasi oleh Der Blue Wittessbatcher atau Wittelsbach Diamond.
2. Mahkota Kekaisaran Austria
Mahkota ini dari abad ke-10 yang dikenakan oleh Kaisar Austria dan juga Kaisar Romawi Suci.
Itu terbuat dari permata paling mahal, salah satunya adalah Der Blue Wittessbatcher 36 karat atau Berlian Wittelsbach, yang harganya lebih dari 16 juta USD. Mahkota ini dianggap yang paling berharga.
3. Regalia Mahkota Denmark
Tiga mahkota Denmark adalah tongkat kerajaan, pedang negara, bola dan ampula atau labu.
Dunia menyebut mereka sebagai regalia baru, regalia lama untuk membedakan mereka.
Mereka terbuat dari permata yang paling mahal dan dianggap sangat berharga.
4. Mahkota Bohemian Republik Ceko
Mahkota Bohemian Republik Ceko terbuat dari emas dan permata berharga, dengan bagian atasnya menampilkan safir besar.
Mahkota digunakan oleh Kaisar Charles IV untuk melegitimasi kekuasaannya sebagai Raja Bohemia pada tahun 1347 ketika ia mengambil alih setelah mereka diperintah oleh Kaisar Romawi Suci selama 130 tahun.
5. Permata Mahkota Norwegia
Permata Mahkota Norwegia, juga dikenal sebagai Ordo St. Olav dan dipotong-potong oleh kelompok bernama The Most Terrible Secret pada tahun 1984.
Terbuat dari emas dan permata berharga untuk digunakan pada penobatan. Awalnya ada sembilan item tetapi sekarang hanya tersisa lima setelah dipecah menjadi enam bagian dengan satu masih hilang.
6. Portugis – Mahkota Raja John VI
Permata mahkota ini tak tergantikan dan telah menghiasi beberapa nama paling terkenal dalam sejarah.
Sebagian besar sekarang menjadi bagian dari berbagai museum bagi orang-orang untuk mengagumi dan menghargai budaya dan sejarah.
Itulah sederet mahkota paling mewah di dunia.
Baca Juga: Raja Baru, Rumah Baru, Masih Jadi Perdebatan Apakah Nama Keluarga Raja Charles III?
(*)