Pantas Sampai Bisa Kelabui Wartawan saat Diperiksa, Putri Candrawathi Ternyata Berani Langgar 'Protokol' Pemeriksaan di Gedung Bareskrim, Lewat Jalan 'Khusus'?

Mentari DP

Penulis

Putri Candrawathi ditetapkan sebagai tersangka kasus pembunuhan berencana Brigadir J.

Intisari-Online.com -Putri Candrawathi sudah ditetapkan menjadi salah satu tersangka dalam kasus pembunuhan berencana Brigadir J.

Putri Candrawathi ditetapkan sebagai tersangkakasus pembunuhan berencana Brigadir J padaJumat (19/8/2022).

Namun sejak itu,Putri Candrawathi sama sekali belum ditahan.

Menurut pihak kepolisian, hal itu dikarenakanPutri Candrawathi sedang sakit.

Padahal dari hasil penyelidikan polisi,Putri Candrawathi berperan penting dalamkasus pembunuhan berencanaterhadap Brigadir J.

Sebab dia bisa mengungkapkan apa motif pembunuhan berencana terhadap Brigadir J.

Dan pada akhirnya, Putri Candrawathi menjalani pemeriksaan diBareskrim Polri pada Jumat (26/8/2022).

KedatanganPutri Candrawathi tentu sudah ditunggu-tunggu oleh semua wartawan yang sudah hadir diBareskrim Polri.

Akan tetapi dilansir dari kompas.com pada Minggu (28/8/2022), istri Ferdy Sambo itu dilaporkan menghindaripuluhan wartawan yang sudah menunggunya dipintu belakang Gedung Awaloedin Djamil Bareskrim Polri.

Putri dilaporkan sudah sampai diBareskrim Polri pada Jumat (26/8/2022) pukul 10.48 WIB.

Hal itu terlihat dengan munculnya mobilwarna hitam milik Putri.

Kehadiran mobil itu langsung membuat awak media mengejarnya sampai ke pelataran parkir.

Akan tetapi setelah menunggu, tidak ada tanda-tanda Putri akan keluar dari mobil tersebut.

Malahan mobil tersebutberjalan perlahan menuju pintu keluar. Lalu kemudian menghilang i ujung pintu keluar.

Sekitar lima menit kemudian, pengacara Putri Candrawathi, Arman Hanis, menemui awak media di lobi belakang Gedung Awaloedin Djamil.

Para wartawan pun langsung mengajukan beberapa pertanyaan kepada Arman.

Kemudian terlibat mobil yang ditumpangi Putri kembalimenuju ke pelataran parkir sekitar pukul 10.57 WIB.

Saat wartawan kembali mengejar mobil tersebut, sopir Putri mengatakan bahwaPutri Candrawathi sudah turundi lobi depanketika awak mediasedang bersam

"Sudah turun," kata sopir Putri.

ApakahPutri Candrawathi benar sudah sampai di Bareskrim Polri?

MenurutDirektur Tindak Pidana Umum (Dirtipidum) Bareskrim Polri Brigjen Andi Rian,Putri Candrawathi memang sudah berada di dalam ruang pemeriksaan.

CaraPutri Candrawathi yang masukke Gedung Bareskrim melalui pintu depan langsung menjadi pembicaraan.

Hal ini dikarenakan setiap pihak yang akan diperiksa diBareskrim Polri, akan selalu datangmelalui pintu belakang.

Sebab pintu belakang sudah pasti dipenuhibanyak wartawan.

Akan tetapi,Putri Candrawathi sepertinya tidak melalui pintu belakang.

Putri Candrawathi pun menjalani pemeriksaan selama 12 jam di Bareskrim Polri.

Baca Juga: Pantas Diperiksa Sampai 12 Jam Lamanya, Putri CandrawathiDiduga Jadi Satu-satunya Orang yang Tahu Apa Penyebab Ferdy Sambo Bunuh Brigadir J

Artikel Terkait