Find Us On Social Media :

Banyak Ancaman Perang Termasuk Memanasnya Konflik China dan Taiwan, Amerika Kepergok Uji Coba Rudal Nuklir Antarbenua, Benarkah Ini Tanda Pasukan Nuklir Amerika Sudah Siap?

By Mentari DP, Kamis, 18 Agustus 2022 | 10:30 WIB

Senjata nuklir Amerika Serikat (AS).

Intisari-Online.com - Meski Rusia kini menjadi negara dengan jumlah senjata nuklir terbanyak di dunia, namun senjata nuklir Amerika Serikat (AS) tidak kalah banyak.

Hal itu dibuktikan dengan Amerika Serikat (AS) telah berhasil melakukan uji coba rudal.

Dilansir dari express.co.uk pada Kamis (18/8/2022), militer AS mengkonfirmasi telah melakukan tes rutin rudal balistik antarbenua (ICBM) Minuteman III yang tidak bersenjata.

Sebelumnya militer AS telah menunda pengujian ICBM pada dua kesempatan tahun ini.

Namun kini militer AS mulai menunjukkan kesiapan pasukan nuklir AS.

Selain itu, Departemen Pertahanan AS mengatakan penundaan tes juga mencontohkan bagaimana negara nuklir yang bertanggung jawab harus berperilaku.

Penundaan itu terjadi setelah invasi Rusia ke Ukraina, dengan penundaan kedua diumumkan menyusul meningkatnya ketegangan di sekitar Taiwan.

Pada bulan Maret 2022, Sekretaris Pers Pentagon John Kirby mengatakan masyarakat internasional melihat tindakan Putin di Ukraina sebagai "berbahaya dan tidak bertanggung jawab".

Oleh karenanya, kini AS ingin menjelaskan bahwa tindakannya ini jangan sampai disalahartikan.

Sebab mereka ingin menunjukkan bahwa mereka tidak berniat terlibat dalam tindakan apa pun yang dapat disalahpahami atau disalahartikan.

Ini dibuktikan bahwa militer AS baru melakukan uji coba rudal balistik antarbenua Minuteman III pada minggu ini.

"Kami tidak mengambil keputusan ini dengan enteng, tetapi untuk menunjukkan bahwa kami adalah tenaga nuklir yang bertanggung jawab," terang Kirby.