Find Us On Social Media :

Kisah Tukang Batu Makamkan 10.000 Anak, Fakta di Baliknya Sungguh Menyayat Hati

By Afif Khoirul M, Selasa, 8 Mei 2018 | 16:00 WIB

Tong membeli sebidang tanah di kota Nha Trang, di atas Mount Hone Thom, disana ia membangun kuburan sehingga bayi yang tak pernah lahir dapat istirahat di tempat tersebut.

Istrinya mengira dia akan menjadi gila, tetapi Tong tetap setia pada janji dan keyakinannya. 

Baca Juga : Lupakan Jarum dan Benang, Lewat Tips Sederhana Ini Hanya Perlu 5 Menit Lubang di Baju Kamu Akan Hilang

Dia yakin bahwa, meskipun mereka tidak dilahirkan, bayi memiliki jiwa, dan dia ingin mereka memiliki tempat istirahat, penuh cinta.

Sejak itulah, Tong telah mengubur lebih dari 10.000 bayi.

Namun motif Tong lebih dari itu, ia ingin tempat suci untuk membuat para wanita berfikir dua kali untuk membatalkan kelahiran bayinya.

Dalam kasus lain, aborsi dilakukan karena mereka ingin memiliki anak yang berbeda jenis kelamin. 

Ada juga undang-undang yang tidak mengizinkan keluarga memiliki lebih dari dua anak alasan utama mengapa begitu banyak aborsi terjadi di Vietnam.

Akhirnya pekerjaan Tong Membuahkan hasil, banyak wanita hamil pergi ke Tong untuk meminta bantuan, dengan mengadopsi anak-anak dari ibu-ibu ini.

Seperti panti asuhan Tong merawat bayi-bayi dan anak-anak ini sampai bayi tersebut menemukan ayah dan ibu angkatnya.

Ide laiinnya adalah bahwa Tong merawat anak-anak sampai ibu biologis mereka mampu merawat mereka.

Apa yang dimulai sebagai kuburan sederhana telah menjadi rumah bagi lebih dari 100 anak dalam empat tahun terakhir saja, dan diantaranya mereka dirawat oleh Tong. (Afif Khoirul M)