Find Us On Social Media :

Ayah Brigadir J Langsung Ogah Terima Syarat yang Diberikan Polisi Ini, Rupanya Sempat Diminta Hal Ini Sebelum Buka Peti Mati Anaknya

By Mentari DP, Jumat, 15 Juli 2022 | 08:30 WIB

Kata ayah Brigadir J tentang kasus polisi tembak polisi.

Intisari-Online.com - Banyak orang yang mengatakan bahwa kasus polisi tembak polisi yang melibatkan Brigadir J dengan Bharada E penuh kejanggalan.

Salah satu kejanggalan dalam kasus polisi tembak polisi itu disampaikan oleh Samuel Hutabarat, ayah Brigadir J.

Menurut Samuel Hutabarat, kejanggalan itu bermula ketika polisi mengantarkan jenazah Brigadir J ke rumahnya.

Kejadian itu terjadi pada Sabtu, 9 Juli 2022 sekitar pukul 14.00 WIB.

Awalnya tidak ada masalah. Namun tidak lama pihak keluarga bersitegang dengan polisi yang mengantarkan jenazah Brigadir J tersebut.

Sebab pihak keluarga dilarang untuk membuka peti jenazah Brigadir J.

Tentu ini membingungkan pihak keluarga. Apalagi polisi tersebut tidak memberikan alasan yang memuaskan mereka.

"Kita dilarang," cerita Samuel dilansir dari Kompas.com pada Jumat (15/7/2022).

"Sebab dia tidak dijelaskan alasan kenapa peti jenazah tidak boleh dibuka."

Kejanggalan lain yang dialami pihak keluarga adalah mereka dilarang mengambil gambar jenazah Brigadir J.

Puncaknya adalah jika pihak keluarga ingin membuka peti jenazah Brigadir J, maka ayah Brigadir J dipaksa untuk menandatangani surat perjanjian terlebih dahulu.

Tentu saja permintaan itu ditolak oleh Samuel.