Find Us On Social Media :

Disebut Tahun Paling Menyedihkan dengan Serangkaian Kejadian yang Bikin Prihatin, Ini Alasan Tahun 2021 Sampai Disebut sebagai Tahun Terburuk

By Khaerunisa, Jumat, 31 Desember 2021 | 21:00 WIB

Ilustrasi. Tahun 2021 disebut tahun paling menyedihkan.

Intisari-Online.com - Tahun 2021 tampaknya menjadi tahun yang berat bagi banyak orang, bahkan di seluruh dunia.

Orang-orang menghadapi berbagai keadaan sulit di tahun 2021 dengan serangkaian kejadian yang membuat prihatin.

Inilah alasan tahun 2021 sampai disebut sebagai tahun terburuk.

Seperti diketahui, pandemi Covid-19 dihadapi masyarakat dunia sejak akhir 2019 lalu, tetapi terjadi lonjakan kasus yang mengerikan di tahun ini.

Baca Juga: Padahal Tahun 2021 Segera Berakhir, Tak Disangka Kartun The Simpsons Tepat Ramalakan Semua Kejadian Besar Ini Terjadi Tahun 2021, Dan Semuanya Akurat!

Selain itu, muncul berbagai varian Covid-19 yang membuat para ahli dan masyarakat umum ketar-ketir.

Di tengah pandemi COVID-19, juga terdapat 'pandemi', seperti meningkatnya masalah kesehatan mental, terutama di kalangan remaja.

Sebagai contoh, di AS, data yang diterbitkan pada awal tahun 2021 menunjukkan bahwa jumlah gadis remaja yang bunuh diri yang diselamatkan dan dibawa ke ruang gawat darurat meningkat 51% dibandingkan periode yang sama tahun 2019. Situasi yang sama terjadi di Spanyol, menurut CNN.

Melansir 24h.com.vn (31/12/2021), tahun 2021 sudah menjadi tahun kedua dunia menderita akibat mengamuknya pandemi COVID-19.