Find Us On Social Media :

Kabar Gembira Bagi yang Ingin Sehat, Siapa Sangka Buah Srikaya Punya 5 Manfaat Menyehatkan Berikut Ini Lho!

By Muflika Nur Fuaddah, Rabu, 29 Desember 2021 | 16:53 WIB

Manfaat buah srikaya untuk kesehatan

Intisari-Online.com - Tahukah Anda apa saja manfaat buah srikaya?

Dulu, buah srikaya ini begitu mudah ditemui di sekitar rumah kita.

Buah srikaya atau apple custard ini tergolong buah tropis, dimana dagingnya berwarna putih dan memiliki banyak biji di dalamnya.

Meskipun keitika makan kita akan disulitkan dengan biji-biji itu, makan buah srikaya ternyata mendatangkan 5 manfaat sebagai berikut.

Baca Juga: Modal Susu Basi hingga Buah Mengkudu, Begini Cara Membersihkan Sudut-sudut Rumah Secara Sempurna, Anda Bakal Kaget dengan Hasilnya

 

1. Membangun imunitas

Antioksidan alami serta vitamin-C menjadikan apel srikaya sebagai sumber yang sangat baik untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh. 

Vitamin ini dikenal karena sifat anti-peradangannya. 

Baca Juga: Tetap Jaga Imunitas di Tengah Pandemi Covid-19, Inilah Daftar Buah yang Meningkatkan Daya Tahan Tubuh

 

2. Memperbaiki penglihatan

Srikaya merupakan sumber riboflavin dan vitamin C yang sangat baik.

Ini membantu memerangi degenerasi makula terkait usia dan masalah mata lainnya.

 

3. Mengobati masalah pencernaan

Buah asam manis efektif untuk mengobati masalah pencernaan dengan membuang racun dari usus.

Mengonsumsi buah srikaya yang belum matang dalam kondisi telah dikeringkan dapat mengobati diare.

Baca Juga: Rasanya Memang Tak Enak, Tapi 3 Buah Ini Punya Segudang Manfaat!

 

4. Mengurangi nyeri sendi

Jumlah magnesium yang tinggi mengatur dan menyeimbangkan air dalam tubuh serta menghilangkan asam dari sendi. 

Baca Juga: Kabar Gembira bagi Penderita Diabetes, Inilah Alasan Mengapa Anda Baiknya Mengkonsumsi Buah Nangka

 

Sehingga dapat mengurangi risiko berkembangnya arthritis. Selain itu, mengonsumsi srikaya juga dapat melawan kelemahan otot.

5. Mengingkatkan hemoglobin

Tingkat kandungan zat besi yang cukup dalam srikaya bermanfaat untuk menyembuhkan anemia dengan meningkatkan hemoglobin dalam darah.

 

(*)