Find Us On Social Media :

Skenario Mimpi Buruk Rusia, Jika Amerika Turun Tangan Bantu Ukraina, Hal Tak Terduga Ini Bakal di Alami Negeri Beruang Merah

By Afif Khoirul M, Selasa, 28 Desember 2021 | 17:38 WIB

Ilustrasi perang Rusia dan Ukraina

Intisari-online.com - Secara umum Ukraina jelas kalah telak jika melawan militer Rusia, jika dilihat dari perbandingan kekuatan keduanya.

Namun, bukan tidak mungkin Ukraina bakal memberikan perlawanan pada Rusia, jika Amerika ikut campur membantu Ukraina.

Melansir Daily Mirror, melaporkan bahwa AS membantu Ukraina melatih pasukannya untuk berperang dengan gaya gerilya.

Dapat mengusir Rusia dari wilayahnya jika Moskow melancarkan serangan.

Baca Juga: Sampai Viral di Rusia, Media Rusia Ini Bocorkan Penyebab Satpam di Indonesia Ini yang Tersambar Petir di Cilincing, Ternyata Ada Banyak Penyebabnya!

"Pejabat senior AS mengadakan pertemuan untuk mencari tahu bagaimana membantu Ukraina mempertahankan diri dari serangan militer Rusia," pejabat AS, yang berbicara dengan syarat anonim, mengatakan kepada Mirror.

Menurut sebuah sumber di surat kabar Inggris, intelijen AS telah setuju untuk diam-diam mempersenjatai dan melatih tentara Ukraina dalam perang gerilya melawan Rusia.

Badan Intelijen Pusat AS (CIA) dan Badan Intelijen Pertahanan AS (DIA) akan bertanggung jawab terutama untuk membantu Ukraina menyelesaikan rencana ini.

Jika dapat mempertahankan diri dan menjatuhkan Rusia dari wilayahnya.

Baca Juga: Bikin Muslim Seantero Bumi 'Kesengsem', Sikap Putin Bela Islam Juga Pernah Bikin Pemimpin Bangsa yang Pernah Dibantainya Rela Korbankan Nyawa