Find Us On Social Media :

Jangan Keburu Parno Jika Belum Vaksin Covid-19, Ilmuwan Ungkap Cuma Konsumsi Minuman Sejuta Umat Ini Setiap Hari Bisa Kurangi Risiko Covid-19 hingga 10 Persen

By Tatik Ariyani, Minggu, 12 Desember 2021 | 14:27 WIB

Ilustrasi vaksin Covid-19.

Intisari-online.com - Hingga saat ini, pemerintah masih terus menggencarkan vaksinasi Covid-19 agar persebaran vaksinasi merata.

Dilansir dari siaran pers di laman resmi covid19.go.id, Kamis (9/12/2021), Juru Bicara Vaksinasi Covid-19 dari Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Siti Nadia Tarmizi mengatakan, "Pemerataan vaksinasi penting agar Indonesia bisa terlindungi dari ancaman Covid-19 yang masih ada hingga saat ini."

Selain itu, Nadia menyebut, pemerataan vaksinasi sangat penting untuk memperkuat perlindungan Indonesia terhadap pandemi Covid-19.

"Saat ini, pemerintah coba meningkatkan vaksinasi untuk wilayah terluar dan terpencil, yang memiliki tantangan tersendiri untuk menjangkaunya," ujarnya.

Baca Juga: Pucuk Dicinta Ulam Tiba, Penularannya Sangat Tinggi di Tengah Warga yang Sudah Divaksinasi, Vaksin Covid-19 Ini Diklaim Bisa 'Bunuh' Varian Baru Omicron

Nadia pun menegaskan, keamanan stok vaksin di Indonesia harus dilakukan dengan benar agar distribusi bisa dilakukan secara cepat.

Hingga 7 Desember 2021, sudah lebih dari 100 juta orang yang mendapatkan vaksinasi Covid-19 dosis kedua atau lengkap.

Sementara itu, Kepala Biro Komunikasi dan Pelayanan Masyarakat Kemenkes Widyawati mengatakan, sebanyak 100.033.810 orang sudah menerima vaksinasi lengkap hingga Selasa (7/12/2021).

Kemenkes menargetkan vaksinasi lengkap untuk 208,2 juta warga akan tercapai sekitar Maret atau April tahun depan.

Baca Juga: Kabar Tak Sedap Bagi Orang yang Sudah Disuntik Vaksin Covid-19 Ini, Studi Baru Temukan Vaksin Jenis Ini Kurang Efektif Lawan Varian Baru Omicron, Ini yang Terjadi pada Tubuh