Find Us On Social Media :

Korea Utara Baru Saja Adakan Parade Militer, Siapa Sangka dari Korea Selatan sampai Taiwan Blingsatan, Pakar Sebut Dunia Juga Patut Ketar-ketir Bisa Terjadi 'Dampak Domino Nuklir' di Dunia

By May N, Senin, 13 September 2021 | 15:44 WIB

Rudal balistik nuklir Korea Utara telah maju pesat dalam beberapa tahun terakhir.

Pihak-pihak tersebut dulunya sudah terlibat dalam berbagai pembicaraan yang dipimpin Beijing yang akhirnya gagal mendenukliriasi Korea Utara antara 2003-2009.

Moon menyarankan format itu diselamatkan dengan mandat yang lebih luas.

"Kita memerlukan arsitektur keamanan seperti ini di bagian bumi ini, atau bagian dunia ini akan menjadi sangat berbahaya," ujarnya.

Wilayah Asia Timur sendiri memang kritis bagi dunia.

Baca Juga: Kim Jong-un Dituntut di Pengadilan Jepang, Setelah Penderitaan Orang-orang yang Pindah dari Jepang ke Korea Utara dengan Iming-iming 'Surga di Bumi'

Bersama dengan Eropa Barat dan Amerika Utara, Asia Timur Laut adalah tiga zona utama dalam aktivitas ekonomi, juga menjadi titik potensi kekuatan.

Di dalamnya, Korea Utara yang bersenjata nuklir menghadapi Korea Selatan, Jepang dan AS.

China sendiri terlibat ketegangan melawan Taiwan, yang mereka anggap sebagai bagian dari provinsi mereka, dan terlibat dalam sengketa wilayah maritim dengan Jepang sekitar Kepulauan Senkaku.

Jepang dan Korea Selatan bukanlah musuh militer satu sama lain tapi selalu dalam kondisi diplomatik yang penuh ketegangan.

Baca Juga: Sok-sokan Tolak Jutaan Dosis Vaksin Covid-19 Padahal Kondisi Korea Utara Benar-benar Terpuruk, Apa Alasan Korut Melakukannya?