Find Us On Social Media :

Operasi Evakuasi dari Afghanistan Telah Selesai, Prancis Mengaku Tengah Mengadakan Diskusi Awal dengan Taliban, Apa yang Dibahas?

By Tatik Ariyani, Minggu, 29 Agustus 2021 | 17:12 WIB

Presiden Prancis Emmanuel Macron dan istrinya Brigitte

Pada Jumat (27/8/2021), pemerintah Perancis mengumumkan bahwa mereka telah menyelesaikan operasi evakuasi dari Kabul sesuai jadwal.

Paris mengatakan masih akan terus membantu mereka yang membutuhkan perlindungan untuk pergi dari Afghanistan.

Macron juga menuturkan bahwa Prancis akan mempertahankan pasukan di Irak sebagai bagian dari operasi anti-terorisme selama pemerintah Irak membutuhkan mereka untuk tinggal.

Macron mengatakan, "Apa pun yang diputuskan AS, kami akan mempertahankan kehadiran kami untuk memerangi terorisme di Irak."