Find Us On Social Media :

Sering Bikin Frustrasi Warga Se-Indonesiia, Mengapa Ada Bola Kapas di Botol Obat Pil? Rupanya Manfaatnya Tidak Tanggung-tanggung

By Maymunah Nasution, Rabu, 21 Juli 2021 | 13:08 WIB

Ilustrasi botol obat dengan kapas di bagian atas, apa guna kapas tersebut?

Intisari-online.com - Jika Anda membeli obat dengan wadah botol seperti obat alergi atau aspirin pasti Anda menemukan kapas setelah membukanya.

Anda mengharapkan mendapat pil yang Anda butuhkan, tapi ternyata harus mengeluarkan kapas tersebut.

Pastinya Anda merasa jengkel, karena keberadaan kapas itu menutup akses Anda ke pil yang Anda beli.

Pada saat kapas bisa keluar, Anda mungkin akan membuangnya begitu saja.

Baca Juga: 6 Bulan Setelah Jalani Operasi Hidung, Wanita Mengeluarkan Kapas saat Bersin

Menambah kebingungan lagi, kapas bukanlah salah satu benda khusus seperti gel silika yang datang lewat makanan bungkus.

Lantas apa manfaat dari kapas tersebut?

Ternyata, kapas itu dulunya bermanfaat.

Kapas pertama kali ditaruh di botol pil pada awal 1900-an, melansir rd.com.

Baca Juga: Seandainya Sang Dewi Hollywood Ini Bisa Bicara Menjelaskan Kematiannya