Find Us On Social Media :

Depok Babak Belur Dihantam Krisis Covid-19, Hanya Dalam 1 Bulan Kasus Melonjak hingga 19 Kali Lipat, Situasi Rumah Sakit dan Puskesmas Berubah Mencekam Seperti Ini

By Mentari DP, Jumat, 16 Juli 2021 | 12:30 WIB

Krisis Covid-19 di Depok.

Intisari-Online.com - Tak hanya Jakarta, krisis Covid-19 di Depok juga sama parahnya.

Bahkan karena krisis Covid-19 di Depok, pasien Covid-19 harus berjuang sendiri untuk hidup.

Mereka tidak bisa dirawat di rumah sakit karena penuh dan hanya bisa mengisolasi diri di rumah masing-masing.

Baca Juga: Rumah Sakit Saja Sudah Angkat Tangan, Beginilah Nasib Pasien Covid-19 di Indonesia, Meninggal di Jalan hingga Jenazah Tergeletak di Depan Rumah

Akibatnya 25 kematian pasien Covid-19 di luar fasilitas kesehatan sejak Juni 2021 terjadi di Depok, Jawa Barat.

Namun jumlah aslinya mungkin lebih tinggi karena banyak pasien Covid-19 yang meninggal belum terlaporkan.

Hal itu disampaikan oleh Kepala Dinas Kesehatan Kota Depok Novarita.

"Terjadinya orang yang melakukan isolasi mandiri di rumah itu kan karena kapasitas di rumah sakit memang terbatas."

"Keterisian rumah sakit luar biasa meningkat di akhir Juni dan awal Juli ini," kata Novarita kepada Kompas.com pada Kamis (15/7/2021).

"Memang tidak memungkinkan semuanya masuk rumah sakit. Dipilah-pilah sekali."

Baca Juga: Jadi Negara dengan Kasus Harian Covid-19 Tertinggi di Dunia, Makin Banyak Negara yang Hentikan Penerbangan dari Indonesia