Find Us On Social Media :

Pernah Bocor Video di YouTube Anggota TNI Membakar Kelamin Orang Papua, 100.000 Orang Papua Barat Diyakini Tewas sejak 1963 dalam 'Insiden'

By Muflika Nur Fuaddah, Jumat, 18 Juni 2021 | 18:10 WIB

Lekagak Telenggen, pentolan KKB Papua, tantang perang TNI-Polri

Intisari-Online.com - Papua bersama dengan KKB telah mengalami gejolak terus-menerus selama lebih dari 50 tahun, terutama setelah dimasukkan ke Indonesia pada tahun 1969.

Masa operasi Satuan Tugas (Satgas) Nemangkawi di Papua bahkan diperpanjang selama enam bulan.

Perpanjangan ini mulai berlaku pada 1 Juni 2021.

Personel TNI-Polri yang tergabung dalam satgas tersebut masih terus memburu kelompok kriminal bersenjata (KKB Papua).

Baca Juga: Bawa Uang Rp370 Juta Saat Ditangkap, Terduga Penyuplai Senjata ke KKB Papua Ini Rupanya Bagian dari Kelompok Tersebut

Meski begitu, sejarah mencatat nama besar korps Tentara Nasional Indonesia atau TNI pernah tercoreng pada 2010.

Sebuah video berdurasi 4 menit 47 detik beredar waktu itu di situs YouTube.

Video tersebut menggambarkan penganiayaan yang dilakukan oleh militer Indonesia atas sejumlah warga Papua, yang dituduh terlibat Organisasi Papua Merdeka atau OPM.

"Hey kau bajingan, kami menjalankan perintah negara," kata salah satu serdadu berseragam TNI sambil menendang kepala salah satu warga Papua yang terduduk di rumput.

Baca Juga: Pantas Aksinya Makin Merajalela, Terbongkar Sudah Biang Keladi yang Jadi Pemasok Senjata ke KKB Papua, Bertransaksi hingga Rp1,3 Miliar, Langsung Ditangkap Polisi!