Find Us On Social Media :

Waspada! Varian Baru Virus Covid-19 Lebih Banyak Serang Anak-anak, Malaysia dan Singapura Sudah Peringatkan Ini!

By K. Tatik Wardayati, Sabtu, 5 Juni 2021 | 12:00 WIB

Setelah India, 6 Negara Ini Diprediksi Alami Lonjakan Kasus Covid-19

Sebanyak 27 anak, termasuk 19 anak di bawah usia lima tahun, harus dirawat di ruang perawatan intensif antara Januari dan Mei setelah tertular virus corona.

Kasus tersebut naik dari delapan kasus di tahun lalu.

“Kementerian Kesehatan berharap, semua pihak, terutama orangtua dan wali, berperan penting dalam melindungi mereka yang memiliki kekebalan rendah, seperti bayi dan anak-anak, dari COVID-19,” kata Noor Hisham, Jumat (4/6), seperti dikutip Reuters.

Namun, Noor Hisham tidak mengatakan berapa banyak anak yang telah menjalani tes Covid-19, atau apakah pihak berwenang berencana untuk meningkatkan pengujian di antara anak di bawah umur.

Singapura juga memperingatkan

Singapura, negara tetangga Malaysia ini juga memperingatkan bulan lalu bahwa varian virus corona baru, seperti yang pertama kali terdeteksi di India, telah mempengaruhi lebih banyak pada anak-anak.

Baca Juga: Sudah Ditetapkan Sebagai Pandemi Baru di India, Wabah Mengerikan Jamur Hitam Sudah Muncul di Amerika, Akankah Jadi Covid-19 Jilid 2?