Find Us On Social Media :

Ingin Tetap Sehat Sepanjang Ramadhan? Pastikan Asupan Nutrisi Selalu Terjaga

By Nana Triana, Kamis, 29 April 2021 | 11:39 WIB

Santap sahur dengan nutrisi yang seimbang mampu menjaga tubuh dari dehidrasi dan rasa lemas karena kehilangan energi dalam tubuh.

Caranya, Anda dapat minum segelas air putih sebelum sahur, segelas saat makan sahur, dan segelas sebelum Imsak.

Sebisa mungkin, hindari konsumsi teh atau kopi saat sahur. Kedua minuman tersebut bersifat diuretik dan akan membuat kamu lebih sering buang air kecil. Pada akhirnya, Anda malah akan lebih mudah haus di siang hari.

Lalu, saat berbuka puasa usahakan minum satu gelas air putih. Lalu, dilanjutkan dengan mengonsumsi makanan lainnya. Namun, jangan lupa Anda wajib mengonsumsi air putih 2 liter sehari.

Baca Juga: Ingin Hindari Penyakit Refluks Gastroesofagus, Ubah 5 Hal Ini!

2. Mengonsumsi karbohidrat

Karbohidrat menjadi salah satu nutrisi penting bagi tubuh khususnya bagi Anda yang menjalani ibadah puasa. Pasalnya, karbohidrat menjadi sumber energi utama yang akan digunakan oleh tubuh untuk menunjang segala aktivitas kamu sehari-hari.

Supaya tidak cepat lapar, Anda bisa memilih menu sahur berupa karbohidrat kompleks, seperti beras merah. Karbohidrat kompleks akan berubah menjadi glukosa dan digunakan sebagai energi.

3. Mengonsumsi protein

Cara memenuhi nutrisi selama berpuasa berikutnya adalah dengan mengonsumsi protein. Tidak hanya berperan untuk mempercepat terbentuknya jaringan otot pada tubuh. Protein juga penting sebagai glikogen yang akan membuat tubuh tetap berenergi, meskipun saat Anda berpuasa.

Kamu bisa memilih telur, ayam, atau ikan daripada daging sebagai menu saat bersantap sahur. Namun, jangan sampai kamu mengonsumsi banyak garam ya, karena bisa membuat kamu cepat merasa haus.

Baca Juga: Weton Paling Sakti; Makna Letak Tahi Lalat Menurut Primbon Jawa

4. Konsumsi vitamin dan mineral