Find Us On Social Media :

Membelot dari Korea Utara, Mantan Duta Besar Ini Ungkap Kim Jong-un Takkan Pernah Hentikan Program Nuklir untuk Tundukkan Amerika

By Tatik Ariyani, Rabu, 3 Februari 2021 | 10:03 WIB

Mantan duta besar Korea Utara Ryu Hyeon-woo

Ryu kemudian mendesak semua sanksi terhadap Korea Utara "harus dilanjutkan" dan mengatakan hak asasi manusia adalah masalah "sensitif dan serius".

Selain itu, Ryu juga mengungkap tentang program senjata nuklir Korea Utara.

Dia mengatakan bagaimana Kim tidak akan pernah sepenuhnya meninggalkan program senjata nuklirnya dan mengklaim itu "terkait langsung dengan stabilitas rezim".

Ryu juga menyampaikan harapannya agar Presiden AS Joe Biden akan mampu menangani masalah nuklir Korea Utara dengan bijaksana.

Dia melanjutkan: "Berdasarkan pengalamannya menyelesaikan masalah nuklir Iran, saya yakin dia akan mampu menangani masalah nuklir Korea Utara dengan bijak."

Baca Juga: Padahal Tak Akui Israel, Bangladesh Diam-diam Beli Peralatan Sadap Buatan Israel untuk Mata-matai Rakyatnya, Rupanya Begini Cara Mereka Membelinya