Find Us On Social Media :

Tak Ada Habisnya, Tentara India dan China Lagi-lagi Bentrok di Perbatasan, Beberapa Orang Terluka

By Tatik Ariyani, Selasa, 26 Januari 2021 | 07:00 WIB

ilustrasi konflik China dan India yang berebut Lembah Galwan

Intisari-Online.com - Konflik antara India dan China di perbatasan di lembah Galwan nampaknya makin jauh dari kata damai.

Beberapa waktu lalu, keduanya sempat melakukan pembicaraan untuk menarik pasukannya dari perbatasan.

Namun, seperti diketahui, upaya tersebut tidak membuahkan hasil.

Pasukan kedua negara tetap siaga untuk menjaga perbatasan.

Baca Juga: Somalia Negara Paling Korup di Dunia, Bergantung pada Bantuan Luar Negeri untuk Mengatasi Kemiskinan, Ini Fakta-fakta Memilukan di Negara Ini

Bahkan, berita terbaru mengatakan pasukan kedua negara kembali bentrok.

Pasukan India dan China kembali berkelahi di perbatasan Himalaya yang diperebutkan, membuat sejumlah tentara cedera di kedua sisi, sumber militer dan laporan media mengungkapkan pada Senin (25/1).

Insiden minggu lalu itu terjadi enam bulan setelah pertempuran sengit yang menewaskan sedikitnya 20 tentara India dan sejumlah pasukan China yang tidak diketahui jumlahnya.

Insiden terbaru terjadi pekan lalu di Naku La di Negara Bagian Sikkim, sumber militer India mengatakan kepada AFP seperti dilansir Channel News Asia.

Baca Juga: Star Syndrome Patut Diwaspadai, Penyakit Tak Terlihat Ini Bisa Menjatuhkan Mentalitas Juga Karier Pemain Sepakbola!