Find Us On Social Media :

Terlibat Sejumlah Konflik dengan Negara Musuh, AS Langsung Lantik Menteri Pertahanan Baru, Lihat Sederet Sepak Terjangnya, Pernah Gempur ISIS hingga Ikut Invasi ke Irak

By Mentari DP, Sabtu, 23 Januari 2021 | 14:30 WIB

Militer AS.

Intisari-Online.com - Presiden baru, tentu saja kebijakan baru.

Itulah yang sekarang terjadi di Amerika Serikat (AS).

Setelah melantik Joe Biden sebagai Presiden AS yang baru, kini beberapa orang dilantik untuk memegang jabatan penting di AS.

Salah satunya posisi Menteri Pertahanan (Menham).

Baca Juga: Efektivitas Vaksin Buatannya Diakui Banyak Negara Termasuk Indonesia, Bos Sinovac Berikan Komentarnya, Sebut Nama Presiden Jokowi dan Presiden Turki Erdogan

Dan J Austin III atau Lloyd Austin resmi dikukuhkan oleh Senat Amerika Serikat (AS) sebagai Menteri Pertahanan (Menhan) AS pada Jumat (22/1/2021).

Lloyd Austin menjadi pria kulit hitam pertama yang menduduki jabatan sebagai Menhan AS dan berkantor di Gedung Pentagon.

Melansir New York Times, dia mengisi posisi yang krusial di bawah kabinet Presiden AS Joe Biden.

Austin mendapat suara yang telak dari Senat AS, di mana 93 anggota Senat AS memilihnya untuk duduk di kursi Menhan AS, sedangkan dua suara menolaknya. 

Baca Juga: Rencana Rahasia China untuk Kuasai Area Perbatasan Terbongkar, Nekat Bangun Desa di Wilayah Milik India, 'Kami Akan Hancurkan Ambisi Gila China Ini'