Tertangkap Oleh Citra Satelit Google, Tanda Hitam Misterius Ini Ditemukan Di Gurun China, Banyak yang Berspekulasi Itu Adalah Lambang Kuno Ini

Afif Khoirul M

Penulis

Penampakan aneh yang ditemukan di Gurun China oleh Google Maps.

Intisari-online.com - Sebuah penemuan aneh kembali ditemukan oleh pengguna internet.

Sebuah goresan berbentuk seperti massa hitam ditemukan di tengah gurun di Xianjiang, barat laut China.

Beberapa orang yang penasaran pun berspekulasi tentang penemuan aneh tersebut.

Menurut Daily Star Senin (17/1/21), penemuan itu kemudian diuggah di situs Reddit, dan terlihat seperti ukiran burung dengan massa hitam besar ditengahnya.

Baca Juga: Nama Negaranya Tidak Dikenal, Negara Ini Bersumpah Akan Bergabung dengan Amerika Untuk Menentang Penindasan yang Dilakukan China

Kemudian di sekelilingnya digambarkan seperti apa yang terlihat seperti jejak ban.

Unggahan ini kemudian mendapat respon, di mana mereka menemukan banyak hal aneh terlihat di sana.

Menurut teori yang beredar, kemudian ada yang mengemukan teorinya tentang penemuan tersebut.

Salah satunya dikemukakan oleh Detektif Reddit yang mencoba mengunkap fenomena aneh tersebut.

Baca Juga: Akhirnya Dikeluarkan Juga, InilahKapal Induk Terbaru Milik China yang Siap Hancurkan Siapapun Musuhnya,Diklaim Paling Menakutkan di Dunia,IntipBetapa Sangarnya Senjata Ini

Mereka mengatakan, tampak seperti burung kolibri Garis Nazca.

Hal itu mengacu pada geoglyph terkenal yang dibuat di gurun Nazca di Peru hingga 2.500 tahun lalu.

Namun, pengguna lain percaya gambar itu bukanlah geoglyph, seperti yang dikatakan oleh detektif tersebut.

Tanda hitam itu kemungkinan adalah badan air, yang bisa berasal dari patung berbentuk burung yang tergambar di maps tersebut.

Yang lain mengira mungkin itu adalah tambang, sementara yang lain setuju bahwa itu terlihat seperti ukiran Garus Nazca.

Sesorang kemudian mengatakan, "Gambar itu mengingatkan saya pada lambang kerajaan persia."

Penggemar Google Maps, seringkali memecahkan misteri yang dilontarkan situs tersebut.

Baca Juga: Hari TerakhirJabat Sebagai Presiden AS, Donald Trump JustruBikin PanikSatu Dunia, Siapkan Kekuatan Besar Ini di Laut China Selatan, Pantas Saja China Mengamuk

Namun mereka harus berjuang untuk memecahkan misteri tentang gambar aneh yang ditemukan di gurun China ini.

Namun ini bukan pertama kalinya obyek aneh tertangkap Google Maps di daratan China, pada Agustus lalu hal serupa juga terjadi.

Lebih dari 100 km di luar kota kuno Xi'an, di antara hutan lebat, muncul banyak gundukan berbentuk piramida yang diselimuti misteri selama ribuan tahun.

Namun, China menyembunyikan hal ini dari dunia, namun bocor oleh orang barat pada tahun 1912.

Seorang pedagang asal Amerika Serikat, bernama Fred Meyer Schroder, melihat hal itu ketika dia bepergian di Provinsi Shaanxi.

Dia mencatatnya dalam deskripsi menyeluruh, melihat piramida ukurannya kira-kira 1.000 kaki dengan panjang hampir dua kali, dan dikelilingi oleh piramida kecil.

Tiga dekade kemudian, pilot Angkatan Udara AS, James Gaussman, melihat penampakan yang sama, struktur putih bersih yang terlihat sangat jelas saat terbang di Asia.

Baca Juga: Mungkinkah Misteri Virus Corona Akhirnya Terungkap? Video Lama Tunjukkan Para Ilmuwan Wuhan Menangani Kelelawar Sebelum Pandemi Covid-19

Kemudian, citra satelit Google Earth menunjukkan koordinat yang tepat di mana piramida itu.

Menurut citra satelit Google, sekitar 40 piramida ditemukan secara misterius di China, semuanya tidak mudah dibedakan dengan mata manusia.

Mereka semua tertutur dengan tumbuhan yang sangat lebat, dan banyak diperkirakan usianya mencapai 8.000 tahun.

Penampakannya digambarkan mirip dengan Piramida Giza di Mesir.

Arkeolog Barat, hingga kini tidak diizinkan menyentuh daerah itu, bahkan diduga China dengan sengaja menanam tumbuhan untuk menutupi kawasan itu, untuk menjaga kerahasiaanya.

Dia mengatakan, ukurannya bahkan dua kali dari piramida di Mesir.

Artikel Terkait