Find Us On Social Media :

Peringatkan Mengerikannya Rudal Korut, Ahli Beri Peringatan: Jika Korea Utara Bisa Membuat Rudal Balistik Siapa pun Bisa

By Tatik Ariyani, Minggu, 3 Januari 2021 | 13:54 WIB

Gambar yang diambil pada 24 Agustus 2019 dan dirilis 25 Agustus oleh kantor berita Korea Utara (KCNA) memperlihatkan Pemimpin Korut kim Jong Un merayakan uji coba senjata peluncur roket berukuran besar di lokasi yang tidak diketahui.

Namun kini seorang ahli telah memperingatkan jika Korea Utara saja dapat membuat senjata nuklir, negara mana pun juga bisa, seperti melansir Express.co.ukJumat (1/1/2021).

Ketika ditanya apakah senjata nuklir dapat digunakan di luar angkasa, Profesor Ram Jakhu mengatakan kepada Express.co.uk: “Saya pikir pasti ada alasan untuk itu.

“Saya rasa belum ada yang memiliki monopoli atau kemampuan untuk melakukan itu.

“Korea Utara memiliki sanksi paling ekstrim di dunia.

“Jika Korea Utara dapat meluncurkan rudal balistik dan menyempurnakan rudal mereka maka saya pikir siapa pun dapat melakukannya.

"Ada kehati-hatian terhadap persenjataan dan dominasi di dunia saat ini."

Di bawah pemerintahan Trump, Kim Jong-un dan Donald Trump gagal membuat kemajuan dalam seruan AS agar Pyongyang menyerahkan senjata nuklirnya.

Baca Juga: Pengkhianatan Politik Terbaru, Bahkan Sejarah Mencatat Pertemuan Diam-diam Tahun 1976 dengan PM Israel Mengenakan Wig, Kumis, dan Kacamata Palsu