Find Us On Social Media :

Salah Satunya Terkenal Berisi Prajurit 'Berotak Encer', Inilah Pasukan Khusus Terbaik Dunia dari Berbagai Negara

By Khaerunisa, Senin, 14 Desember 2020 | 20:30 WIB

Sayeret Matkal. Ilustrasi pasukan khusus terbaik dunia

Navy SEAL adalah yang terbaik yang ditawarkan Amerika Serikat.

Ada delapan "Tim" Navy SEAL - 1, 2, 3, 4, 5, 7, 8, dan 10. Mereka juga memiliki Tim SEAL 6 tetapi tidak diberi nomor.

Pasukan khusus ini memiliki segalanya, mulai dari teknologi canggih hingga pelatih terbaik di lapangan.

Baca Juga: Indonesia Bukan Satu-satunya, Sejumlah Negara Juga Alami Lonjakan Kasus Covid-19, 4 Hari Capai 1 Juta Kasus Positif hingga 3.300 Orang Meninggal Setiap Hari

Special Forces, AS

Pasukan ini dikenal juga sebagai Baret Hijau karena tutup kepala mereka yang khas seperti yang diminta oleh Presiden Kennedy di tahun 60-an.

Semboyan resmi mereka adalah De oppresso liber (Untuk Membebaskan Kaum Tertindas), sementara lambang mereka memiliki kepala panah dengan pedang dan tiga petir.

Unit ini penuh dengan tentara kasar dan siap, tetapi penembak jitu mereka yang dianggap sebagai pembunuh paling mematikan.

Grup di dalam Baret Hijau ini berlatih selama tujuh minggu dengan yang terbaik di AS.

Mereka mengepalai operasi terkait dukungan koalisi, bantuan kemanusiaan, pemeliharaan perdamaian, dan operasi kontra-narkoba.