Find Us On Social Media :

Nafsu China Untuk Luluh Lantahkan Taiwan Sudah Membara, Ahli Militer AS Sebut Joe Biden Harus Selamatkan Taiwan, Pasalnya Akan Ada Konsekuensi Mengerikan Ini Jika Telat

By Mentari DP, Rabu, 9 Desember 2020 | 13:10 WIB

Militer Amerika Serikat (AS).

McChrystal memperingatkan, China telah membuat dorongan besar untuk meningkatkan kapasitas militer.

Oleh karenanya, dia mengatakan, AS perlu melawan upaya China untuk mencegah serangan terhadap Taiwan. 

Express.co.uk memberitakan, tahun ini dunia telah menyaksikan pasukan China melakukan latihan invasi di Laut China Selatan sebagai persiapan invasi ke Taiwan, selain latihan udara di atas negara pulau itu. 

Di bawah pemerintahan Presiden Donald Trump yang akan berakhir, Taiwan dan AS telah menjalin hubungan yang lebih erat dalam upaya untuk mencegah upaya invasi militer China dengan kesepakatan dan kemitraan senjata bernilai multi-miliar dolar.

Mantan komandan pasukan AS dan NATO di Afghanistan itu berbicara kepada media Axios tentang meningkatnya ancaman serangan China di Taiwan.

McChrystal mengatakan, "Kapasitas militer Tentara Pembebasan Rakyat (PLA) telah meningkat jauh lebih cepat daripada yang diperkirakan orang lain." 

Itu sebabnya, dia mendesak Presiden Terpilih untuk tidak menganggap enteng ancaman perang China.

“Perhatian saya adalah, kita bangun pada suatu pagi dan China baru saja melakukan serangan besar."

"Mereka baru saja menghujani Taiwan dengan roket," katanya seperti yang dilansir Express.co.uk.

Pensiunan Jenderal itu juga mengutip pengembangan rudal hipersonik China sebagai perubahan utama dalam kemampuan militer mereka, dan mengatakan ini adalah "waktu yang tepat" bagi Washington untuk menanggapi ancaman tersebut.

Baca Juga: Sama-sama Pasukan Elite yang Dapat Latihan Militer Keras, Ternyata Pengawal Khusus Kim Jong-Un dan Paspampres Punya Banyak Kemiripan, 'Jika Bertemu, Mereka Sudah Paham'