Find Us On Social Media :

Covid Hari Ini 6 Desember 2020: Dengan 569.707 Kasus, Indonesia Nomor 4 Kasus Positif Terbanyak di Asia, Nomor 3 Kasus Kematian Tertinggi

By Mentari DP, Minggu, 6 Desember 2020 | 08:40 WIB

Kasus virus corona (Covid-19) di Indonesia.

India

Sementara itu, India yang menjadi negara dengan kasus virus corona tertinggi di Asia, melaporkan 36.652 kasus infeksi pada Jumat (4/12/2020).

Total kasus di India saat ini mencapai 9.608.211 kasus, dengan 139.714 kematian, dan 1.842.587 pasien sembuh.

Kendati demikian, 409.689 kasus aktif yang dilaporkan saat ini menjadi yang terendah dalam empat bulan terakhir.

Iran

Di Iran, angka kematian akibat Covid-19 yang dilaporkan kini telah melampau 50.000 pada Sabtu (5/12/2020) dengan lebih dari satu juta orang terinfeksi.

"Kami sedang menuju ke arah 500 kematian setiap hari," kata Presiden Iran Hassan Rouhani, dilansir dari Reuters, Sabtu (5/12/2020).

Namun, Gran Bazaar Teheran, pusat perbelanjaan, dan beberapa bisnis lainnya mulai kembali dibuka setelah penutupan selama dua minggu.

Pembukaan ini menyusul penurunan kasus infeksi hingga 10 persen dalam beberapa hari terakhir.

Rouhani pun memperingatkan warganya bahwa Iran bisa kembali ke tingkat risiko yang lebih tinggi dalam satu atau dua minggu jika protokol kesehatan tidak ditaati.

Baca Juga: Covid Hari Ini 29 November 2020: Dunia Makin Was-was, Dalam 2 Hari, Kasus Harian di Tanah Air Tembus di Atas 5.000 Kasus, AS Capai 13 Juta Kasus, dan India 9 Juta Kasus