Find Us On Social Media :

Pantas Saja Pakar Politik Khawatirkan Meletusnya Perang Dunia Ketiga, Kandidat Menhan AS Usulkan AL Amerika Harus Lakukan Ini di Laut China Selatan

By Muflika Nur Fuaddah, Rabu, 18 November 2020 | 15:32 WIB

Laut China Selatan

"Misalnya, jika militer AS memiliki kemampuan secara kredibel mengancam untuk menenggelamkan semua kapal militer, kapal selam, dan kapal dagang China di Laut China Selatan dalam waktu 72 jam, para pemimpin China mungkin berpikir dua kali sebelum, katakanlah, meluncurkan sebuah blokade atau invasi Taiwan; mereka harus bertanya-tanya apakah layak mempertaruhkan seluruh armada mereka,” tulis Flournoy.

Baru-baru ini, dia juga menegaskan kembali sikap anti-China dan keinginannya untuk pertahanan Amerika yang lebih kuat di Indo-Pasifik.

Dalam sebuah wawancara dengan Defense News, Flournoy berkata:

“Kita harus memiliki keunggulan yang cukup, yang pertama dan terpenting kita dapat mencegah China menyerang atau membahayakan kepentingan vital kita dan sekutu kita."

Baca Juga: Waktu Joe Biden Menang Tidak Bereaksi Apa-apa, Kim Jong-Un Malah Sampai Gelar Rapat Partai untuk Hukum dan Mengutuk Anggota Partai yang Promosikan Praktik yang Melanggar di Korea Utara Ini

"Itu berarti tekad."

Namun mantan wakil menteri itu juga menginginkan perubahan dari pandangan "buram" pemerintahan Trump tentang China, dan menyatakan keinginan untuk beberapa kerja sama antara Beijing dan Washington.

“Ada serangkaian ancaman, apakah itu mencegah pandemi berikutnya, atau menangani perubahan iklim, atau berurusan dengan proliferasi nuklir Korea Utara di mana, suka atau tidak, kita harus berurusan dengan China sebagai mitra atau kita tidak bisa menyelesaikan masalah tersebut," ujarnya.

Baca Juga: Pantas Saja 18 Tahun Merdeka Timor Leste Susah Kaya, Pejabatnya Saja Gila-Gilan Lakukan Korupsi Belum Dilantik Sudah Terendus Sebagai Seorang Koruptor