Find Us On Social Media :

Dengar Teriakan Saat Sedang Kupas Sayur, Pedagang Temukan Bocah Disekap Tantenya Sendiri dalam Kondisi yang Memprihatinkan

By Tatik Ariyani, Senin, 9 November 2020 | 13:07 WIB

Ilustrasi

RK juga dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara Kendari untuk divisum.

Kapolsek Baruga AKP I Gusti Komang Sulatra mengatakan, telah mengamankan tante RK beserta barang bukti berupa rantai dan lakban warna kuning untuk kepentingan penyelidikan.

Berdasarkan keterangan pelaku yang merupakan tante korban, tindakan itu dilakukan sebagai efek jera agar RK tidak nakal lagi.

"Setelah kami Interogasi pelaku, korban ini agak bandel, nakal sehingga si ibu asuh ini bermaksud memberi efek jera," kata Komang dalam keterangan persnya di Mapolsek Baruga.

Dijelaskan, sang bocah merupakan yatim piatu. Orangtuanya sudah meninggal saat usianya 4 tahun.

Sejak itu, RK diasuh pelaku yang merupakan tantenya sendiri.

Baca Juga: Menyelinap Secara Rahasia Untuk Bongkar Kondisi Timor Leste saat Invasi Indonesia, Jurnalis Ini Ungkap 'Alasan Gelap' Negara-negara Barat Tunggangi Indonesia Untuk Gempur Timor Leste