Penulis
Intisari-Online.com- Seorang pencuri barangkali akan langsung kabur dan sebisa mungkin tak meninggalkan jejak setelah melakukan aksi pencurian.
Namun, pernahkah Anda membayangkan bahwa ada pencuri yang minta maaf usai mencuri?
Seorang pencuri di India menjadi perhatian, setelah dia meminta maaf karena mencuri barang dan uang di supermarket senilai Rp 14 juta.
Supermarket itu berlokasi Usilampatti-Madurai Road di Chennai, yang dikelola oleh pria berusia 30 tahun bernama M Ramprakash.
Di suratnya, si penjahat mengungkapkan dia terpaksa mencuri uang dan barang karena merasa lapar, seperti dilaporkan media India The New Indian Express.
"Maafkan, saya lapar. Anda mungkin kehilangan satu hari pendapatan. Namun ini setara tiga bulan pendapatan. Sekali lagi, saya minta maaf," kata dia.
M Ramprakash mengatakan ketika dia membuka tokonya pada 8 Oktober, dia menyadari komputer, televisi, dan sejumlah uangnya hilang.
Si pemilik langsung membuat laporan ke kantor polisi terdekat, di mana setelah dilakukan penyelidikan, si pencuri juga membawa rekaman CCTV.
Baca Juga: Biduran Bikin Tak Nyaman? Ini Cara Mengobati Biduran dan Pencegahannya
Kepolisian menyatakan, mereka akan segera merampungkan penyelidikan, dengan si pelaku dijerat Pasal 457 dan 380 UU Pidana India, dikutip Gulf News Senin (12/10/2020).
Menulis surat permintaan maaf setelah merangsek sebuah tempat dan mencurinya bukanlah hal baru, dengan kejadian lain terjadi pada Februari.
Di Kerala, seorang pelaku pencurian sudah menjarah lima toko, ketika di tempat keenam dia berubah pikiran karena tempat itu milik eks tentara.
Dia kemudian minta maaf dengan catatannya ditaruh di dinding Malayalam, meminum alkohol dari bar si mantan tentara, dan pergi tanpa mencuri apa pun.
Baca Juga: Dikubur Hidup-hidup oleh Pemiliknya, Anjing Ini Gali Kuburannya Sendiri untuk Mencari Pertolongan
Ardi Priyatno Utomo
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Seorang Pencuri Minta Maaf Setelah Mencuri Uang dan Barang Seharga Rp 14 Juta"