Find Us On Social Media :

Kontroversi Film Pengkhianatan G30S/PKI Soal Adegan Penyiksaan Para Jenderal, Begini Tanggapan Sejarawan UGM

By K. Tatik Wardayati, Kamis, 1 Oktober 2020 | 10:00 WIB

Poster film G30S

"Film ini terbukti cacat fakta yang sudah diakui oleh sutradaranya sendiri. Misalnya soal penyiksaan para jenderal sebelum dimasukan di Lubang Buaya itu terbukti dari arsip-arsip visum tidak ada, hanya dramatisasi," ungkapnya dalam keterangan tertulis Humas UGM, Rabu (30/9/2020).

Menurutnya, menjadikan peristiwa kelam yang terjadi pada 1965 sebagai pelajaran sejarah dianggap baik.

Sehingga masyarakat bisa menjadikannya sebagai referensi agar tragedi tersebut tidak kembali terulang.

Hanya saja, ia meminta jangan sampai propaganda yang dilakukan saat ini justru dapat mewariskan dendam masa lalu pada generasi selanjutnya.

Pasalnya, konflik saat itu sebenarnya terjadi akibat dari adanya gesekan antar kelompok politik.

"Yang mengerikan itu hendak diwariskan pada semuanya yang tidak berkaitan dengan masalah itu. Jadi jangan wariskan dendam," ujarnya.

Baca Juga: Dari Salah Sebut Sandi Hingga Salah Dengar Dikira Gerwani; Kisah-kisah Lucu dan Menegangkan di Sela-sela Kemuraman Pengkhianatan G30S