Find Us On Social Media :

Masih Bingung Membedakan Virus Corona dan Influenza Biasa? Inilah Persamaan dan Perbedaan Antara Keduanya

By K. Tatik Wardayati, Sabtu, 19 September 2020 | 20:00 WIB

ilustrasi bersin

Intisari-Online.com – Meski sudah enam bulan wabah pandemi virus corona ada di antara kita, mungkin sebagian masih bingung antara persamaan dan perbedaan gejalanya dengan influenza biasa.

Banyak yang masih membandingkannya dengan virus penyebab influenza sehingga berpikir bahwa ini adalah virus Covid-19.

Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) mengatakan, virus corona baru dan virus flu sama-sama menyebabkan penyakit pernapasan.

Namun, ada perbedaan penting antara kedua virus tersebut dan cara penyebarannya. 

Baca Juga: Korea Utara Sebut Penanganan Covid-19 di Korea Selatan Gagal Total Sampai Seoul Harus Alami Lockdown, Padahal Negaranya Sendiri Kehabisan Stok Pangan

"Ini memiliki implikasi penting bagi langkah-langkah kesehatan masyarakat yang dapat dilaksanakan untuk menanggapi setiap virus," kata WHO dalam laman resminya.

Apa kesamaan virus corona baru dan influenza?

Menurut WHO, ada dua persamaan antara virus corona baru dan influenza, yakni:

Pertama, virus corona baru dan influenza memiliki gejala penyakit yang serupa.

Baca Juga: Sering Masuk Wilayah Indonesia untuk Curi Ikan, Kini China Larang Produk Ikan Laut Indonesia, Klaim Temukan Ada Jejak Virus Corona di Sana