Find Us On Social Media :

Hampir Tidak Ada yang Mengenalnya, Negara Ini Mendadak Umumkan Permusuhan dengan China, Bahkan Minta AS untuk Bangun Pangkalan Militer di Negaranya

By Tatik Ariyani, Sabtu, 5 September 2020 | 14:07 WIB

Pangkalan militer AS

Intisari-Online.com - Tak heran jika banyak negara yang gerah atas upaya China dalam mendominasi Laut China Selatan dan wilayah sekitarnya. 

Untuk itu, banyak negara mulai bertindak untuk menentang klaim China tersebut. 

Salah satunya adalah negara berikut. 

Pemerintah Palau menyatakan, mereka meminta AS untuk membangun pangkalan militer di tempat mereka, di tengah upaya menghadang pengaruh China di Pasifik.

Baca Juga: Niat Ingin Tenangkan Suaminya yang 'Terlalu Buas' Saat Berhubungan Badan, Istri Ini Beri Pil Tidur, Tapi Malah Buat Suaminya Tidur untuk Selamanya

Pernyataan itu disampaikan setelah Menteri Pertahanan Mark Esper mengunjungi daerah itu pekan lalu, seraya menuding Beijing melakukan "destabilisasi Pasifik".

Presiden Palau Tommy Remengesau berujar, dia mengatakan kepada Esper bahwa Washington dipersilakan membangun pangkalan militer di sana.

"Permintaan kami kepada AS sederhana. Bangunlah pangkalan gabungan kemudian datang dan gunakanlah secara teratur," ujar dia dalam surat yang diungkapkan pekan ini.

Dalam surat yang ditujukan langsung kepada Palau, Remengesau menekankan bahwa pulau seluas 1.500 km di selatan Filipina itu terbuka bagi AS.

Baca Juga: Review dan Tutorial Menonton Film Streaming Disney+ Hotstar di Telkomsel, Bisa di TV!