Find Us On Social Media :

Pakai Masker Pas Istirahat Tapi Dilepas Saat Belajar di Kelas, Ratusan Siswa dan Guru di 41 Sekolah Ini Positif Covid-19, Langsung Tutup Seluruh Sekolah se-Kota Sampai Waktu yang Belum Ditentukan

By Mentari DP, Sabtu, 22 Agustus 2020 | 08:50 WIB

Ilustrasi siswa kembali ke sekolah di tengah pandemi Covid-19.

Intisari-Online.com - Berdasarkan data dari worldometers.info pada Sabtu (22/8/2020), ada 233.021 kasus virus corona (Covid-19) di Jerman.

Sementara ada 9.328 kasus kematian dan 205.800 orang dinyatakan sembuh.

Saat ini, Jerman berada di urutan ke-20 sebagai negara dengan kasus Covid-19 terbanyak di dunia dan nomor 6 di Eropa.

Walau angkanya tergolong tinggi, faktanya Jerman memiliki kasus kematian akibat Covid-19 terendah di Eropa.

Baca Juga: Dipaksa Trump Kembali ke Sekolah, Lebih dari 2.000 Siswa Dinyatakan Positif Covid-19 dalam 2 Minggu Terakhir, 'Berhenti Membahayakan Nyawa Anak-anak'

Bahkan pasien yang sembuh nyaris mencapai 85% ke atas.

Tak heran, Jerman mulai menerapkan new normal dengan protokol kesehatan yang ketat.

Salah satunya dengan membuka kembali sekolah yang sudah ditutup sejak 5 bulan lamanya.

Hanya saja kebijakan Jerman ini sama dengan negara lain.

Di mana justru ada lonjakan kasus Covid-19 setelah sekolah kembali dibuka.

Baca Juga: Sudah Patuhi 9 Aturan yang Ada, Nyatanya 6 Guru di Padang Panjang Langsung Positif Covid-19, Padahal Baru 1 Hari Buka Sekolah Tatap Muka