Find Us On Social Media :

Kim Jong Un Seleksi Anggota Baru Moranbong Band, Bukan Sembarangan Girl Band, Anggotanya Ternyata Punya Posisi Tinggi di Militer Korut hingga Jadi Alat Diplomasi

By Tatik Ariyani, Selasa, 21 Juli 2020 | 12:20 WIB

Fakta Moranbong, girl band bentukan Kim Jong Un

Perintah itu telah menimbulkan spekulasi bahwa pihak berwenang sedang mempersiapkan untuk "perubahan generasi" dalam susunan Band Moranbong.

"Meskipun ini belum diumumkan sebagai pencarian resmi untuk anggota baru Moranbong Band, sebagian besar pejabat dan pekerja di bidang budaya dan artistik terus mengawasinya," jelas sumber itu. “Kriteria dan sifat dari proses seleksi, yang akan dilakukan oleh staf dari pemerintah pusat dan organisasi profesional, sama dengan perekrutan rahasia yang terjadi sebelum pembentukan Band Moranbong, dan mereka yang terlibat tidak menyangkal (spekulasi).

Sumber itu lebih lanjut mengatakan bahwa mengingat status Moranbong Band sebagai "harta nasional" yang diciptakan oleh Kim Jong Un, rumor telah "dengan cepat menyebar" bahwa upaya perekrutan baru ditujukan untuk meneruskan "ideologi mulia" Kim kepada generasi mendatang.

Moranbong adalah kelompok girl band yang lima anggotanya dipilih sendiri oleh Kim Jong Un.

Baca Juga: Belum Sempat Mengelak dari Video Genosida, China Dihantam Tuduhan Perlakukan Muslim Uighur Bak Romusha di 11 Perusahaan Ini, Keringat Diperas Tanpa Perlu Dibayar

Kelompok yang juga dikenal sebagai Moran Hill Orchestra ini didirikan oleh Kim Jong Un pada 2012, dan merupakan kelompok musik wanita pertama di Korea Utara.

Melansir Time (16/1/2018), para anggotanya dipilih langsung oleh pemimpin Korea Utara tersebut sebagai bagian dari upaya modernisasi budaya “muluk-muluk”, menurut media pemerintah Korea.

Mereka dikenal dengan kostum bergaya militer yang dimodifikasi, pertunjukan panggung mewah, dan lagu-lagu kebangsaan.

Namun, sebagian besar repertoar mereka sepertinya terfokus pada satu subjek: pemimpin muda Korea Utara itu sendiri.