Find Us On Social Media :

18 Tahun Lepas dari Kedaulatan Indonesia, Mari Intip Kondisi Ekonomi Timor Leste Sekarang, Mengenaskan, Investasi Melempem dan Termasuk Negara Termiskin di Dunia

By Maymunah Nasution, Senin, 6 Juli 2020 | 18:00 WIB

Kesehatan masih jadi barang amat mahal bagi masyarakat Timor Leste

Masih di bawah pendapatan per kapita Indonesia pada tahun 2019 lalu sebesar 4.174,9 dollar AS atau sekitar Rp 60 juta.

Sejumlah sektor ekonomi Timor Leste sebenarnya masih sangat bergantung pada Australia dan Indonesia, terutama barang-barang impor.

Pada tahun 2019, sebagaimana dilaporkan Bank Dunia, pertumbuhan ekonomi Timor Leste sekitar 4,1 persen di tahun 2020 dan meningkat menjadi 4,9 persen di tahun 2021.

Menurut Bank Dunia, pertumbuhan investasi swasta di Timor Leste itu masih saja melempem dari tahun ke tahun pasca-merdeka, ini terkait dengan stabilitas politik dan ekonomi di negara itu yang masih bergejolak.

Baca Juga: Sempat Akan Diaborsi Ketika Masih dalam Kandungan, Ibunya Syok Saat Terlahir Bayinya Memiliki Dua Kepala, Sebelumnya Dokter Ungkap Hal Ini

Di sisi lain, konsumsi rumah tangga terus mengalami peningkatan.

"Timor Leste menyambut baik pertumbuhan PDB, tetapi reformasi masih jadi kunci untuk mengejar potensi investasi dari sektor swasta sesuai dengan target pemerintah yang menetapkan pertumbuhan ekonomi di atas 7 persen dan penciptaan setidaknya 600.000 lapangan kerja baru per tahun," jelas Pedro Martins, Ekonom Senior Bank Dunia untuk Timor Leste.

Meski investasi sektor privat yang masuk masih rendah, negara ini masih menikmati stabilitas ekonomi makro dan inflasi yang masih terkendali.

Kredit ke sektor swasta juga masih bisa tumbuh 13 persen, terutama didorong permintaan dari sektor rumah tangga.

Baca Juga: Menarik, Saat Banyak Wanita Menutup Organ Vitalnya Justru Perempuan di Inggris Berani Pergi Ke Manapun Tanpa Celana Dalam, 'Kami Terinspirasi Ratu Elizabeth I'