Find Us On Social Media :

Kondisinya Sampai Kritis, Berat Badan Pria Ini Bertambah 101 Kg selama Lockdown, Meski Penguncian Telah Dibuka Dia Tak Bisa Kemana-mana Malah Jadi Manusia Terberat di Seluruh Kota

By Khaerunisa, Senin, 15 Juni 2020 | 17:14 WIB

Zhou, seorang warga Wuhan, yang bekerja di sebuah kafe internet mengalami kenaikan berat badan sampai 101 kg.

Intisari-Online.com - Pandemi Covid-19 menyebabkan kehidupan orang-orang di seluruh dunia mengalami perubahan.

Terlebih bagi negara atau wilayah yang menerapkan lockdown atau penguncian ketat.

Terus berada di rumah untuk menghindari penularan virus corona, jika tidak dilakukan dengan menjaga pola hidup seimbang juga nyatanyan bisa berbahaya bagi kesehatan.

Seperti halnya yang dialami oleh seorang pria di Wuhan yang justru mengalami masalah kesehatan setelah berbulan-bulan terus tinggal di rumah.

Baca Juga: Saat Surabaya Disebut-sebut Bisa Menjadi 'Wuhan Kedua', Kabar Baik Datang dari Pasien Tertua yang Berhasil Sembuh dari Covid-19

Usai lima bulan tinggal di rumah akibat lockdown, seorang pria berusia 26 tahun di Wuhan justru mengalami kenaikan berat badan sebanyak 101Kg.

Seperti diketahui, kota Wuhan menerapkan lockdown sejak bulan Januari.

Hal ini dilakukan sebagai upaya mencegah terjadinya penularan virus corona.

Namun, setelah pemerintah setempat mencabut penerapan lockdown pada 8 April, pria bernama Zhou tidak dapat keluar rumah karena mengalami kenaikan berat badan yang luar biasa.