Find Us On Social Media :

Nyaris 100.000 Kasus Virus Corona di Arab Saudi, Begini Protokol New Normal untuk Ibadah Umrah

By Mentari DP, Senin, 8 Juni 2020 | 06:00 WIB

Kota Mekkah sepi akibat virus corona.

Intisari-Online.com - Arab Saudi berada di urutan ke-5 sebagai negara dengan kasus positif virus corona (Covid-19) di Asia.

Berdasarkan data dari worldometers.info pada Minggu (7/6/2020), ada 98.869 kasus positif virus corona di Arab Saudi.

Walau begitu, negara ini hanya mencatatkan 676 kasus kematian.

Sementara 71.791 lainnya dinyatakan sembuh.

Baca Juga: Covid Hari Ini 7 Juni 2020: Hanya Ada 50 Kasus Kematian dalam 24 Jam Terakhir dan Pasien Sembuh di Indonesia Tembus 10.000 Orang!

Sebelumnya pemerintah Indonesia sudah mengumumkan tidak ada ibadah haji pada tahun 2020.

Lalu bagaimana dengan ibadah umrah?

Dilansir dari kompas.com pada Minggu (7/6/2020), ibadah umrah disebut akan mengikuti protokol kesehatan di era new normal saat kembali dibuka.

Bendahara Umum Asosiasi Muslim Penyelenggara Haji dan Umrah Republik Indonesia (AMPHURI) Tauhid Hamdi mengatakan, protokol kesehata itu berlaku seperti halnya pariwisata karena berkaitan dengan industri perjalanan.

Baca Juga: Kerap Dituduh Sengaja Ciptakan Virus Corona, China Justru Siap Produksi Massal Vaksin Virus Corona, 'Siap pada Akhir Tahun 2020 dan 99% Efektif'