Find Us On Social Media :

Sesungguhnya, Cinta Kisah Jadi Kekuatannya: Kisah Ibu Ester, 20 Tahun Merawat Putranya Dalam Pasungan Karena Kondisi Ini

By Muflika Nur Fuaddah, Selasa, 2 Juni 2020 | 09:22 WIB

Kisah Kasih Ibu Ester, 20 Tahun Merawat Putranya Dalam Pasungan

Intisari-Online.com - Hanya ibu yang kuat, sabar, setia, penuh cinta kasih, yang mampu merawat penderita gangguan jiwa.

Salah satunya mama Ester Deke (74).

Mama Ester, sering disapa Ene Ester, tinggal di kampung Sembong-Mok, Desa Mbengan, Kecamatan Kota Komba, Kabupaten Manggarai Timur (Matim), Flores, Provinsi NTT.

Memakai topi dingin serta kain songke, serta baju kaos serta masker dilakukan Ene Ester di tengah situasi pandemi Covid-19 ini.

Baca Juga: Lagi-lagi Hewan Ini Jadi Pahlawan, Berhasil Gagalkan Aksi Pencuri dan Selamatkan Rumah Wanita 41 Tahun dari Pembobolan

Sejak kepergian sang suami, Marselinus Nggeza pada tahun 1982 silam, Ene Ester hidup bersama anaknya.

Sehari-hari ia ditemani putra bungsu. Namanya Anus.

Selain Anus, ia juga ditemani putra keduanya, Fransiskus Kari Ghalis (48).

Namun, nahas menimpa Fransiskus. Akibat skizofrenia yang dideritanya, ia harus meringkuk terpasung tak berdaya di gubuk kecil samping rumahnya, sejak tahun 2000.

Baca Juga: Covid Hari Ini 2 Juni 2020: Dapat Obat Corona dari China, Gubernur Maluku Bilang 'Saya Sudah Pernah Pakai, Ini Terbukti Sembuhkan Pasien di Wuhan'