Find Us On Social Media :

9 Tahun Lalu Nekat Jual Ginjalnya Seharga Rp245 Juta demi iPhone, Kini Remaja Ini Menyesal, Dia Tak Bisa Jalan, Jadi Miskin, hingga Harus Rutin Cuci Darah

By Mentari DP, Sabtu, 23 Mei 2020 | 15:15 WIB

Ilustrasi jual ginjal demi iPhone.

Intisari-Online.com - Kata 'menjual ginjal' sering menjadi bahan bercandaan beberapa orang.

Umumnya kata itu dikaitkan dengan membeli sesuatu yang mahal.

Misalnya harga tiket konser, ponsel keluaran terbaru, hingga mobil mewah.

Namun siapa sangka ada yang beneran melakukannya?

Baca Juga: Setelah Pandemi Covid-19 Usai, Coba Kunjungi 5 Tempat Ini, Wajib Sekali Seumur Hidup, Ada Taman Neraka Lho, Berani?

Remaja asal China ini salah satunya.

Dilansir dari hai.grid.id pada Sabtu (23/5/2020), sebagai anak muda China, jika sudah megang iPhone bakal terlihat trendi dan bergaya.

Karenanya, banyak yang ingin punya ponsel ini.

Tapi seperti yang kita tahu, harga sebuah ponsel iPhone sangat mahal.

Walau begitu, beberapa orang tetap nekat melakukan apa saja untuk memiliki ponsel pintar itu.

Termasuk yang paling mengerikan adalah dengan menjual ginjal.

Baca Juga: Dari Bentuk Mata hingga Telapak Tangan, Ini 6 Tanda yang Buktikan Wanita Sudah Tidak Perawan Lagi