Find Us On Social Media :

Sebut Virus Corona adalah Hoax yang Diciptakan Pemerintah, Pria Ini Berakhir Tragis di Rumah Sakit dan Terinfeksi Virus Corona

By Afif Khoirul M, Minggu, 17 Mei 2020 | 12:34 WIB

 

Intisari-online.com - Hingga saat ini banyak orang menduga ada konspirasi di balik mewabahnya virus corona.

Namun, hal itu tidak bisa dibuktikan sepenuhnya karena terlalu sedikit ada bukti untuk menunjukkan hal itu.

Termasuk serang pria berikut ini, yang juga mengklaim virus corona hanyalah sebuah tipuan yang dibuat pemerintah.

Mengutip Daily Star pada Sabtu (16/5/20), Pria tersebut adalah Brian Hutchens, yang menyebut Covid-19 adalah tipuan.

Baca Juga: Mudah Dilakukan tapi Sangat Kejam, Cara Agen CIA Interogasi Korbannya ini Bisa Sebabkan Kerusakan Otak hingga Kematian

Dia mengatakan, "Tuhan lebih besar dari virus ini, semua yang terjadi hanyalah Histeria." 

Namun, tampaknya dia harus menarik kembali kata-katanya mengenai virus corona ini, karena kondisinya justru berbanding terbalik dengan perkataannya.

Virus menular itu kini menginfeksi dirinya dan istrinya, hingga membuatnya berakhir di rumah sakit.

Awalnya dia meremehkan virus tersebut dan percaya bahwa semua ini hanyalah histeria yang dibuat-buat.

Baca Juga: Ingin Dibuka Kembali, Langsung Ada 2 Kasus Positif Covid-19 di SD, Orangtua: Anak Saya Tidak Akan Kembali ke Sekolah Jika Masih Ada Ratusan Orang yang Meninggal Setiap Harinya!