Find Us On Social Media :

Picu 'Kekacauan' Detak Jantung, Gangguan Pernapasan Misterius Serang 85 Anak di Amerika, Kondisi Sistem Kekebalan Tubuh saat Melawan Covid-19 Diduga Jadi Pemicu

By Ade S, Jumat, 8 Mei 2020 | 12:40 WIB

Picu 'Kekacauan' Detak Jantung, Gangguan Pernapasan Misterius Serang 85 Anak di Amerika, Diduga Terkait Pengobatan Covid-19

"Saya pikir itu semua adalah bagian dari beberapa spektrum penyakit yang berkembang ketika kita belajar lebih banyak tentang infeksi ini dan konsekuensinya."

Sindrom yang baru diidentifikasi tersebut nampaknya merupakan hasil dari sistem kekebalan anak yang mengalami kelelahan setelah infeksi COVID-19.

Namun, masih terlalu dini untuk menyematkan semua kasus pada coronavirus. Beberapa pasien dinyatakan negatif.

"Kita semua masih menunggu smoking gun untuk memastikan itu terkait dengan COVID-19," kata Dr. Audrey John, kepala penyakit menular anak di Children's Hospital of Philadelphia, menambahkan bahwa itu "tentu mencurigakan."

Sindrom inflamasi multisistem pediatrik dapat mencerminkan gejala penyakit radang lainnya, seperti penyakit Kawasaki dan sindrom mirip syok toksik.

Anak-anak dapat menderita demam tinggi, diare berat, ruam dan mata merah atau konjungtivitis. Tetapi "fitur yang paling memprihatinkan adalah mereka memiliki masalah dengan fungsi jantung mereka," kata John.

Baca Juga: Nyaris Membuat Temuan Signifikan Terkait COVID-19, Peneliti China Ini 'Ditembak' Mati di AS, Kepolisian Ungkap Kejadian Sebagai Aksi Bunuh Diri