Find Us On Social Media :

Kondisi Kim Jong Un Disebut Kritis Pasca Jalani Operasi Kardiovaskular, 'Kini Dia Dirawat di Sebuah Vila'

By Mentari DP, Selasa, 21 April 2020 | 14:30 WIB

Karena itu, para analis bergantung kepada setiap pemberitaan media lokal maupun video propaganda untuk mendapatkan petunjuk penting. 

Terakhir kali sang pemimpin tertinggi muncul dalam pemberitaan adalah pada 11 April.

Empat hari kemudian, dirinya tak disebut.

Pakar mengaku tak yakin apa yang bisa membuat Kim bisa melewatkan acara penting seperti perayaan ulang tahun almarhum Kim Il Sung.

Jika dia sampai tidak datang dalam perayaan tersebut, maka biasanya itu sesuatu yang penting. Tetapi bisa juga tak ada agenda khusus.

Bruce Klingner, peneliti senior Heritage Foundation berujar, terdapat sejumlah rumor bahwa Kim terkena masalah kesehatan baik di otak, hati, maupun karena merokok.

"Jika Kim Jong Un sampai dirawat di rumah sakit, itu menjelaskan mengapa dia tidak hadir pada 15 April," jelas mantan petinggi CIA.

"Tetapi selama bertahun-tahun, terdapat rumor kesehatan ngawur mengenai Kim."

"Jadi, yang perlu kita lakukan hanyalah menunggu," lanjutnya.

Baca Juga: Resmi! Pemerintah Melarang Mudik, Jalan Tol Akan Ditutup, dan Warga yang Nekat Mudik Akan Dipulangkan ke Wilayah Asal