Find Us On Social Media :

Fakta-fakta Pasien Covid-19 di Jawa Timur yang Meninggal setelah Dinyatakan Sembuh, Mudik dari Jakarta Jadi Awal 'Petaka'

By Khaerunisa, Minggu, 19 April 2020 | 12:34 WIB

(Ilustrasi) Virus corona.

Ketua Satuan Gugus Tugas (Satgas) Covid-19 Kabupaten Bangkalan, Agus Zein mengumumkan pasien positif Covid-19 tersebut dinyatakan sembuh dan boleh pulang.

Hasil tes swab dirinya dipastikan negatif Covid-19 oleh Balitbangkes di Jakarta.

Salinan surat keterangan sembuh pun telah dipegang oleh pasien dan sudah dibawa pulang.

Bahkan pihak keluarga, tenaga medis hingga gugus tugas telah memberikan motivasi sebelum R pulang.

Baca Juga: Bayi Berusia 3 Pekan di Samarinda Menangis Darah, Inilah Dugaan Penyebabnya

Meninggal dunia

Pukul 23.00 WIB atau berselang 12 jam dari pernyataan kesembuhannya, kabar yang tadinya bahagia berubah menjadi duka karena R meninggal dunia.

Dia memang diketahui memiliki penyakit lain seperti jantung, asma dan kelainan darah.