Find Us On Social Media :

Sudah Tak Tahan di Rumah Saja? Ini 4 Tips Bertahan Selama Isoalsi Ala Aktivis Mantan Tahanan Politik Myanmar yang Habiskan 8 Tahun di Penjara dan Setahun Hampir 24 Jam Dikurung di Sel Kecil

By Khaerunisa, Sabtu, 18 April 2020 | 17:09 WIB

(Ilustrasi) Isolasi Covid-19

Intisari-Online.com - Ancaman virus corona membuat orang-orang di seluruh dunia harus menjalankan isolasi mandiri, tetap di rumah dan menjaga jarak fisik dengan orang lain.

Hal tersebut dilakukan untuk menekan risiko penularan virus corona.

Isolasi mandiri bukanlah hal yang mudah dilakukan, bahkan begitu menantang bagi kita yang pada dasarnya adalah makhluk sosial.

Perasaan bosan dan ingin keluar rumah juga menghantui kita setipa hari.

Baca Juga: Harusnya Jalani Isolasi Mandiri, Seorang Satpam yang Positif Covid-19 Justru Nekat Pulang Kampung, Bahkan Sempat Bagikan Makanan dan Main Voli, Kini Banyak Orang yang Terancam Jadi Korban Keteledorannya

Bagaimana bertahan dalam isolasi mandiri seperti sekarang ini?

Kita bisa belajar dari pengalaman seorang aktivis asal Myanmar yang pernah menjadi tahanan politik, Ko Bo Kyi. Ia pun memberikan tips dan saran berdasarkan pengalamannya untuk bertahan.

Sebagai seorang aktivis di bawah pemerintahan militer di Myanmar, Ko Bo Kyi menghabiskan sebagian besar waktunya di tahun 1990-an di penjara, termasuk setahun lebih isolasi sel.

Mantan tahanan politik dan ketua Association for Political Prisoners of Burma (AAPP-B) itu disimpan di sel kecil selama 23 jam 40 menit setiap harinya.