Find Us On Social Media :

Sempat Geger Lockdown, Kini Kota Tegal Jadi Daerah Pertama di Jawa Tengah yang Terapkan PSBB, Dimulai 23 April!

By Khaerunisa, Sabtu, 18 April 2020 | 09:48 WIB

Ilustrasi penerapan PSBB

Intisari-Online.com - Sebelum pemerintah RI menetapkan kebijakan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) untuk cegah penyebaran Covid-19, isu lockdown sempat menjadi polemik.

Banyak pihak yang menuntut pemerintah untuk menerapkan lockdown di Indonesia.

Selain itu, beberapa daerah di Indonesia juga sempat menjadi perbincangan karena menerapkan 'local lockdown'.

Salah satunya adalah Kota Tegal, hingga Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, sempat angkat bicara menyangkal bahwa apa yang terjadi di Tegal bukanlah lockdown.

Baca Juga: Pemkot Tegal Terapkan 'Local Lockdown', Akses Masuk Kota Ditutup Pakai Beton hingga 4 Bulan ke Depan

Setelah adanya kebijakan PSBB, kini Pemkot Tegal Jawa Tengah akhirnya menerima persetujuan Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto untuk penetapan status Pembatasan Sosial Berskala Besar ( PSBB), Jumat (17/4/2020).

"Hari ini tadi Kota Tegal diberi izin untuk menerapkan PSBB," kata Wali Kota Tegal Dedy Yon Supriyono kepada wartawan, usai rapat koordinasi dengan jajaran tim gugus tugas, di Balai Kota Tegal, Jumat (17/4/2020).

Dedy mengemukakan, berdasarkan hasil rapat koordinasi dengan Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19, penerapan PSBB akan dimulai pada 23 April 2020 hingga 23 Mei 2020.