Tragis, Seorang Anak Menelantarkan Ibu Kandungnya di Atas Sofa Penuh Kotoran Manusia hingga Meninggal

Moh. Habib Asyhad

Penulis

Kewajiban anak adalah merawat orangtua mereka, sayangnya, Emma menolak mengurus ibu kandunganya. Dia membiarkan sang ibu meninggal dalam kesendirian.

Intisari-Online.com - Ketika orangtua kita sudah tua dan tidak mampu mengurus dirinya sendiri, kewajiban kita sebagai anak adalah mengurus mereka.

Anak seharusnya selalu menemani orangtuanya dalam keadaan apapun, terlebih lagi saat mereka sakit parah.

Sayangnya, Emma-Jane Kurtz (41 tahun) menolak menjalankan kewajibannya sebagai anak dan membuat dirinya sendiri mendekam di penjara selama 2,5 tahun.

Semua bermula dari penemuan jasad wanita tua di sebuah rumah kosong di Didcot, Inggris.

Baca Juga:Terlalu Lama Pakai Karet Gelang, Tangan Bocah Ini Harus Dioperasi. Ini Penyebabnya!

Polisi mendapat laporan bahwa wanita di rumah itu tidak terlihat selama beberapa hari dan tercium bau busuk dari dalamnya.

Petugas gabungan kemudian mendobrak masuk dan menemukan Cecily Kurtz (79 tahun) telah meninggal di atas sofa yang sangat kotor.

Sofa itu penuh dengan kotoran Cecily, dan jasadnya juga terkulai begitu lemas dalam keadaan duduk.

Diduga Cecily yang sudah tua mengalami diare parah sebelum meninggal dan dia dehidrasi hingga lemas.

Baca Juga:Biasa Lari 25 Km dengan Beban 20 Kg, Pengawal Khusus Kim Jong-un Santai Saja saat Harus Lari Mengawal Limosin

Detektif Francesca Griffin melaporkan, "Cecily Kurtz telah meninggal selama lima hari sebelum kami menemukannya. Keadaan rumahnya sangat kotor, terlebih dia tidak bisa berjalan lebih jauh sehingga sofa itu dalam keadaan penuh kotoran, sangat mengerikan,"

Petugas segera mencari putri Cecily, Emma-Jane untuk meminta keterangan darinya.

Emma-Jane mengaku sangat sibuk akhir-akhir itu sehingga dia tidak bisa kembali ke rumahnya.

Menurut Emma, sebelumnya Cecily baik-baik saja.

Baca Juga:Masih Ingat Koin Rp500 Melati? Harganya Sudah 10.000 Kali Lipat, Apa Benar Ada Kandungan Emasnya?

Emma mengatakan bahwa dia selalu bersama ibunya tiga atau empat kali sehari.

Tapi fakta menunjukkan bahwa Cecily telah diabaikan selama bertahun-tahun dalam kondisi yang sangat mengenaskan.

Berat badannya hanya 39kg, terlihat kurang gizi, rambutnya kusut dan banyak lluka bakar di tubuhnya.

Cecily telah menderita penyakit mental selama 10 tahun belakangan ini dan dia tidak diizinkan keluar rumah atau menemui orang lain.

Emma-Jane Kurtz harus mempertanggung jawabkan kelalaiannya itu dan menerima hukuman penjara.

"Seharusnya orangtua yang memiliki gangguan kesehatan dan mental seperti itu mendapat dukungan dari keluarganya, bukan malah ditelantarkan," kata detektif Griffin.

Tetangga Cecily bahkan tidak menyangka Emma tega meninggalkan ibu kandungnya dalam kondisi sbeuruk itu tanpa sekalipun peduli.

Baca Juga:Pantas Saja Xiaomi Harganya Murah Meriah, Ternyata Cuma Sebegini Keuntungan Penjualannya

Artikel Terkait