Penulis
Intisari-Online.com - Karena virus corona, sejumlah pertandingan sepak bola di seluruh dunia ditunda untuk sementara waktu.
Termasuk Liga Champions, La Liga Spanyol, dan Liga Inggris.
Lalu bagaimana nasib Liverpool yang saat ini berada di puncak klasemen Liga Inggris musim 2019/2020?
Diketahui, Liverpool bermain sangat baik di Liga Inggris musim ini dengan mencatat 27 kemenangan, 1 kali imbang, dan 1 kali kalah.
Dengan begini, Liverpool berada di puncak klasemen dengan 82 poin.
Unggul 25 poin dari lawannyaManchester City.
Poin maksimal yang bisa didapat Manchester City di akhir musim adalah 90 poin bila mereka mampu menyudahi 11 laga tersisa dengan kemenangan.
Oleh karenanya,Liverpool hanya butuh 3 pertandingan lagi atau 9 poin lagi untuk menjadi juara Liga Inggris.
Tiga laga yang akan dilakoni Liverpool antara lain melawanEverton (16/3), Crystal Palace (21/3), danManchester City (5/4).
BahkanLiverpool bisa merayakan gelar juara Liga Inggris dikandang sang rival, sekaligus juara Liga Inggris tahun lalu, Manchester City.
Jika berhasil memenangkan tiga laga tersebut, maka Liverpool akan meraih gelar juara setelah 30 tahun lamanya puasa gelar Juara Liga Inggris.
Diketahui terakhir kali Liverpool menjadi nomor satu di Inggris adalah tahun 1989-1990.
Namun sayangnya mimpi tersebut harus ditahan.
Sebab, seluruh Liga top di dunia, termasuk Liga Inggris ditunda karena penyebaran virus corona.
Apalagi sejumlah klub elit Inggris dan dunia telah melaporkan pemain dan stafnya positif virus corona.
Seperti manager Arsenal Mikel Arteta dan sejumlah pemain sepak bola dari Chelsea hingga Leicester City.
Bukan hanya tertunda, bisa saja Liverpool tidak bisa meraih gelar Juara Liga Inggris musim 2019/2020 jika FA, Asosiasi Sepak Bola Inggris, membatalkan Liga Inggris tahun ini.
Artinya Liga Inggris dibatalkan dan tidak ada gelar juara dan tidak ada tim yang terdegradasi.
Tentu saja hal ini merupakan mimpi buruk bagi seluruh pemain, staf, dan penggemar Liverpool yang telah berjuang selama setahun penuh.
Apalagi mereka sudah tidak bisa bermain di FA Cup dan Liga Champions karena sudah tersingkir.
Oleh karenanya, Liga Inggris merupakan satu-satunya pertandingan yang masih bisa diikuti Liverpool.
Tapi masih ada harapan untuk Liverpool.
Di mana salah satu opsi yang dipegang FA adalah menentukan pemenang dari klasemen terakhir yang ada.
Artinya Liverpool masih bisa meraih gelar Liga Inggris ke 19 mereka.
Bagaimana menurut Anda penggemar sepak bola?